Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ciptakan Kamar yang Nyaman demi Tidur Berkualitas

JAKARTA, KOMPAS.com - Rutinitas tidur adalah kegiatan yang penuh esensi–sangat penting bagi tubuh, sama halnya dengan makan, minum, dan bernapas, selain juga penting untuk menjaga kesehatan mental dan fisik agar terjaga dengan baik.

Bahkan, tidur membantu kita untuk memulihkan mental dan fisik yang terkuras.

Salah satu kiat untuk memulai hari yang baik adalah dengan cara bangun tidur dan merasakan kesegaran.

Memulai hari yang segar tidak selalu dimulai pada hari itu sendiri, bahkan bisa dimulai dari malam sebelumnya.

Eliza Fazia, Country Marketing Manager IKEA Indonesia mengatakan, mereka percaya pada kekuatan tidur.

Ia melanjutkan, ada beberapa hal yang seringkali memengaruhi kualitas tidur, seperti seberapa nyaman pada malam hari, berapa derajat suhu badan kita, dan seberapa banyak cahaya yang ada di dalam kamar.

Khusus untuk suhu, misalnya, sebuah penelitian mengungkapkan suhu kamar terbaik 18-22 derajat celcius.

Namun, dikutip laman Hello Sehat, dr. Aparajitha Verma, seorang spesialis saraf di Houston Methodist Hospital di Texas mengatakan, suhu tidur setiap orang beda-beda.

Intinya, jangan sampai Anda kedinginan atau kepanasan.


Keseimbangan

Kita semua menginginkan keseimbangan antara kerja dan kehidupan, tetapi bagaimana soal tidur?

Dalam 50 tahun terakhir, rata-rata waktu tidur malam turun dari delapan jam menjadi enam jam.

Kuantitas tidur yang diperlukan sangat tergantung pada setiap individu.

Nah, banyak dari kita yang mengkhawatirkan seberapa banyak jumlah tidur yang baik – dan apakah itu sudah cukup.

Jawabannya bervariasi. Namun, kebanyakan orang dewasa memerlukan antara tujuh hingga delapan jam untuk tidur, dan beberapa orang bahkan hanya memerlukan empat jam saja, dan ada pula yang memerlukan sampai dengan 10 jam.

Salah satu cara untuk mengetahui jumlah tidur yang tepat adalah ketika bangun, apakah kita merasa segar dan memiliki kekuatan yang cukup untuk menjalankan rutinitas sampai dengan waktunya untuk tidur kembali pada malam hari.

Mampu merasakan kenyamanan adalah kunci untuk mendapatkan kualitas tidur yang baik.

Kenyamanan yang didapat dari kasur, bantal, seprai, dan selimut secara kolektif menentukan seberapa besar fisik badan dan tulang punggung kita tertopang ketika tidur sepanjang malam.

Dikutip dari laman Hello Sehat, Liz Toombs, seorang desainer interior Pola Dots and Rosebuds Interiors mengatakan, setiap orang perlu mempertimbangkan kain seperti apa yang cocok sebagai seprai tidur.

Misalnya kain dengan bahan katun yang lembut dan menyerap keringat, satin, atau yang lainnya.


Awali hari yang segar, dimulai dari kamar tidur

Kamar tidur adalah tentang masing-masing orang.

Di sinilah tempat bersantai dan beristirahat, sehingga setiap orang perlu memastikan penataan dan perabot yang dipilih sudah sesuai dengan kebutuhan.

Untuk menciptakan kamar tidur yang berfokus pada tidur dan bersantai, mulailah dengan tempat tidur.

Tumpuk quilt, seprai, dan bantal dalam warna yang menurut kita nyaman dan menyenangkan, entah itu bernuansa netral yang menenangkan atau warna gelap yang nyaman.

Lalu lengkapi area sekitarnya dengan lampu bercahaya lembut, serta meja samping tempat tidur yang menyediakan apa yang dibutuhkan adalah pelengkap sempurna untuk menemani waktu istirahat.

Penyimpanan kecil sangat berguna untuk menjaga hal-hal penting dalam jangkauan dan area tidur terasa rapi.

Nah, untuk mencari barang-barang yang dapat mendukung kamar tidur, kamu bisa berkunjung ke beberapa peritel furnitur yang menyediakan pilihan beragam, sehingga bisa mendapatkan yang terbaik.

https://lifestyle.kompas.com/read/2019/08/24/080500520/ciptakan-kamar-yang-nyaman-demi-tidur-berkualitas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke