Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kegaduhan di Balik Sweater "Jamaika" Louis Vuitton yang "Salah Cetak"

Kisah ini berawal, ketika merek fesyen mewah tersebut meluncurkan sebuah sweater untuk memberikan penghormatan (yang disebut) bagi Jamaika.

Namun ternyata, kombinasi warna yang dilahirkan LV tidak persis sama dengan warna bendera negara di Karibia tersebut.

Sebab, alih-alih menggunakan hijau, kuning dan hitam, mereka mengubah warna terakhir menjadi merah.

Kontan, beragam kritik pun bermuncul di jejaring media sosial.

Ada yang mengejek LV sebagai rumah mode ternama tapi tak bisa menggunakan Google untuk memastikan "bendera Jamaika".

Meski demikian, masih ada netizen yang membela. Mereka menyebut, LV mungkin memang tidak akan mengacu sepenuhnya pada Jamaika, tapi lebih kepada budaya rastafarian.

Bahkan tokoh-tokoh seperti putri Bob Marley, Cedella, pada awal Februari membagikan konten di akun Instagram-nya, dengan membayangkan apa yang bakal dikatakan sang ayah.

"Bob bilang itu bendera Ethiopia @LouisVuitton", tulis Cedella bersama dengan foto mendiang sang legendaris tersebut. 

Tak hanya itu, pada keterangan di bagian yang sama dengan jelas (sempat) dituliskan, desain bergaris dari pakaian itu terinspirasi dari bendera kebangsaan Jamaika.

Setelah muncul keributan di dunia maya, deskripsi produk tersebut lalu dikoreksi dengan mengganti kata "bendera" menjadi "warisan budaya".

“Kami mohon maaf atas kesalahan yang dibuat dalam deskripsi situs web kami, dan kami telah memperbaikinya."

"Sweater koleksi pria musim semi-musim panas 2021, dengan warna hijau, kuning dan merah, warna bendera Ethiopia, untuk menghormati kemerdekaan Afrika."

"Termasuk penghormatan terhadap budaya Ghana, di mana desainer kami Virgil Abloh berasal," tulis pihak LV.

Namun, kekeliruan telah telanjur terjadi, dan krisis merek memang bisa dialami oleh perusahaan mana pun, terlepas dari skala bisnisnya.

Kendati demikian, Louis Vuitton pasti mengambil hikmah dari kesalahan ini. 

https://lifestyle.kompas.com/read/2021/03/01/155105920/kegaduhan-di-balik-sweater-jamaika-louis-vuitton-yang-salah-cetak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke