Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Konsol Xbox Akan Langka pada Tahun 2022

KOMPAS.com - Ada kabar buruk bagi para penggemar konsol game Xbox.

Belum lama ini Phil Spencer, wakil presiden eksekutif gaming Microsoft serta kepala merek Xbox menyatakan perusahaan tengah menghadapi kekurangan konsol Xbox.

Itu artinya, konsol Xbox akan sulit ditemukan di pasaran pada tahun 2022.

Dalam wawancara bersama The Wrap, Spencer menjelaskan kekurangan konsol Xbox sebagian disebabkan oleh minimnya pasokan chip.

Namun ia menambahkan, pasokan chip bukan satu-satunya masalah yang mendera Xbox saat ini.

"Ketika saya memikirkan bagaimana memeroleh suku cadang yang diperlukan untuk merancang konsol Xbox dan membawa konsol ke pasar, ada beberapa pinch point dalam proses tersebut," terang Spencer.

"Dengan sangat menyesal, kondisi itu akan kami alami selama berbulan-bulan, sampai akhir tahun ini dan tahun depan."

Spencer mengatakan bahwa pihak Microsoft sedang menyelidiki masalah ini dan berupaya keras untuk memproduksi konsol Xbox guna memenuhi tuntutan pasar.

Hanya saja, menurut dia, masalah ini tidak akan bisa terselesaikan dalam waktu dekat.

Kekurangan pasokan chip yang diperparah oleh kondisi pandemi menyebabkan perusahaan semakin sulit memenuhi kebutuhan konsumen.

https://lifestyle.kompas.com/read/2021/10/06/074916420/konsol-xbox-akan-langka-pada-tahun-2022

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke