Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengenal Karakter Idol Kpop Berdasarkan Zodiak

KOMPAS.com - Popularitas Idol Kpop saat ini sepertinya sudah menjamur ke seluruh dunia melalui lagu, karya hingga pesona mereka yang kuat dan menawan.

Masing-masing dari mereka pun memiliki daya pikat hingga karakter kuat yang mungkin juga dipengaruhi oleh karakter berdasarkan zodiak.

Dari banyaknya Idol Kpop yang terkenal sampai saat ini, coba simak kira-kira siapa saja dari para Idol Kpop berikut yang ternyata memiliki zodiak yang sama denganmu.

Berikut ulasan selengkapnya seperti dilansir dari laman Lifestyle Asia. 

1. Aries

Karakter zodiak Aries dikenal sebagai sosok yang berapi-api dan bersemangat dalam berusaha.

Mereka tidak pernah berhenti mengejar apapun yang menjadi tujuan dalam hidupnya dengan perhitungan, perencanaan hingga ketepatan waktu yang baik.

Beberapa Idol Kpop yang punya karakter itu antara lain Lisa BLACKPINK, Eunwoo dari Astro, Jackson Wang GOT7, Mina Twice, serta Xiumin dan Sehun EXO, adalah beberapa idola K-pop kelahiran Aries yang paling populer.

Dengan bakat mereka, karier yang cemerlang, dan keberanian dalam menghadapi tantangan, Idol Kpop ini seolah benar-benar mencerminkan sosok Aries yang enerjik dan penuh semangat.

2. Taurus

Para Taurus sangat peduli dalam masalah cinta, kehidupan, uang, dan pekerjaan. Seorang Taurus juga dikenal dengan sosok yang setia dan menenangkan.

Mereka juga sangat menyukai kemewahan, kenyamanan dan kesenangan atas segala apapun yang menawarkan kemewahan.

Beberapa sosok Idol Kpop yang sesuai dengan karakter ini adalah Jay ENHYPEN, Hyunsuk TREASURE, Chaeyoung Twice, Baekhyun EXO dan Jeno NCT.

3. Gemini

Zodiak yang diwakili dengan lambang wanita kembar ini merupakan sosok yang pintar mencuri perhatian.

Mereka dapat dengan mudah beradaptasi, dapat terlibat dalam percakapan tentang apa saja, membuat banyak orang terkesan dengan kecerdasan mereka.

Namun, kepribadian mereka yang sangat antusias membuat mereka impulsif. Mereka juga terkadang terlihat tidak dapat diandalkan karena lingkaran sosial mereka yang terlalu luas.

Sosok Idol Kpop yang berzodiak Gemini antara lain Im Yoon-ah Girls Generation, Tzuyu dan Kim Dahyun Twice, Suho EXO, Hwang Yeji dari ITZY, serta Lee Chaeryeong.

Semuanya adalah orang-orang dengan zodiak Gemini. Perpaduan sempurna antara keindahan visual dan kecerdasan yang memikat hati ribuan penggemar dengan kepribadian ekstrovert mereka.

4. Cancer

Sensitif, penyayang, dan penuh kasih dengan sedikit kekonyolan dan humor adalah yang paling menggambarkan zodiak Cancer.

Mereka memiliki kecenderungan untuk menjadi sangat emosional dan setia kepada orang di dekat mereka, selalu menawarkan bahu untuk menangis selama masa-masa terburuk. S

Kim Sunoo ENHYPEN, Seo Juhyun Girls Generation, Lee Taeyong NCT, Choi San dari Ateez, serta Kim Heechul dari Super Junior, termasuk dalam zodiak ini.

5. Leo

Seperti lambang mereka yang diwakili oleh simbol singa, zodiak Leo sangat memancarkan sifat kepemimpinan, otoritas serta kebesaran hati.

Mereka juga suka menjadi pusat perhatian dan sangat melindungi orang-orang yang ada di sekitarnya.

Para Idol Kpop yang berzodiak Leo meliputi Hwasa Mamamoo, Kim Nayun Momoland, Mark Lee NCT hingga S.Coups Seventeen dan Kim Younghoon The Boyz.

6. Virgo

Virgo merupakan zodiak pekerja keras, perfeksionis dan teliti. Mereka juga punya pemikiran yang logis dan pragmatis.

Beberapa sosok Idol Kpop seperti dua member BTS yaitu Jungkook dan RM sama-sama berzodiak Virgo.

Selain itu, ada pula bintang Korea lain seperti Seungmin Stray Kids yang juga berzodiak Virgo.

7. Libra

Walaupun sering dibilang plin-plan, Libra juga memiliki sisi romantis dan tidak sedikit orang yang sulit untuk menolak pesona dari Libra.

Begitu pun dengan para idol berzodiak Libra ini, ada Ilhoon BTOB dan Jeonghan Seventeen yang sama-sama lahir pada tanggal 4 Oktober.

Salah satu member dari BTS yang berzodiak Libra, siapa lagi kalau bukan Jimin yang lahir pada 13 Oktober 1995.

8. Scorpio

Terkenal dengan sosok yang misterius dan juga karismatik, siapa lagi kalau bukan Scorpio.

Mereka juga dikenal akan sosok yang misterius, penuh teka-teki hingga karakter yang kuat.

Beberapa sosok seperti Minnie G-Idle, The8 Seventeen, Yuta Nakamoto NCT, Jeongyeon Twice, NingNing dan Giselle aespa juga terlahir sebagai seorang Scorpio.

9. Sagitarius

Orang-orang yang termasuk dalam zodiak ini terkenal pemberani dan suka menjelajahi dan mencari tahu banyak hal.

Mereka juga tidak memiliki filter saat mengekspresikan diri, memberi nasihat dan suka dengan hal-hal yang spontan dan menarik.

Sagitarius juga sangat membenci peraturan, batasan, dan jadwal yang ketat karena ada hasrat dalam dirinya untuk selalu merasa bebas.

Jin BTS adalah bintang K-pop paling populer dari zodiak ini, yang selalu menjalani hidup dengan caranya sendiri.

Ini juga yang mungkin jadi alasan dia memberanikan diri berakting sebelum memulai debutnya dengan BTS, sekaligus menjadi pemilik restoran dengan membuka outlet bergaya Jepang di Korea Selatan.

Park Chanyeol EXO, Kang Daniel, Woozi Seventeen, Kwon Yuri Girls Generation, serta Choi Soobin TXT, adalah beberapa artis kelahiran Sagitarius lainnya.

10. Capricorn

Capriocorn terlahir sebagai zodiak yang punya karakter pekerja keras dan selalu optimistis. Mereka juga pintar bersosialisasi dan cukup ambisius dalam mengejar apa yang mereka cita-citakan.

Beberapa Idol Kpop populer yang memiliki zodiak Capricorn antara lain Jennie dan Jisoo Blackpink, V BTS.

Ketiganya sangat memancarkan sosok yang kuat, berdiri di puncak karier mereka melalui perjalanan mereka meraih mimpi, dan itu sangat membuktikan bahwa mereka adalah seorang Capricorn yang tangguh.

11. Aquarius

Aquarius adalah zodiak paling inovatif dan progresif dalam siklus zodiak. Mereka suka mendorong batasan dan melakukan upaya untuk mengubah sesuatu.

Mereka juga setia pada nilai, prioritas dan tidak akan pernah membuat mereka melanggar hal tersebut.

Rose Blackpink dan J-hope dari BTS menggemakan sifat Aquarius sebagai seorang perintis di bidangnya dan selalu berusaha menaiki tangga kesuksesan.

Artis K-pop lain yang termasuk dalam zodiak ini termasuk Cho MiYeon (G)I-dle, Park Jihyo dari Twice, serta Kang Taehyun dari TXT.

12. Pisces

Selalu menyulap antara fantasi dan kenyataan, Pisces mencerminkan dualitas sifat manusia dan gejolak batin yang menumbuhkan kreativitas tanpa batas.

Suga BTS adalah salah satu Idol Kpop yang paling tidak mementingkan diri sendiri, selalu keluar untuk orang-orang serta organisasi yang membutuhkan. Karya filantropinya yang luar biasa membenarkan sifat Piscesnya.

Kemudian ada bintang-bintang lain seperti Wendy Yeri Red Velvet, Park Chorong A Pink, serta Choi Beomgyu TXT, termasuk dalam zodiak ini.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/05/25/050000420/mengenal-karakter-idol-kpop-berdasarkan-zodiak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke