Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hindari Memakai Baking Soda untuk Wajah

KOMPAS.com - Baking soda adalah bahan rumah tangga multifungsi. Bukan cuma bisa dipakai untuk membuat roti mengembang, bahan  ini juga efektif untuk membersihkan alat dapur hingga berbagai permukaan di rumah. 

Belakangan penggunaan baking soda tengah populer untuk bahan kecantikan, seperti untuk mencuci rambut, melawan bau badan, hingga membuat kulit bercahaya.

Meski begitu, sebaiknya jangan gunakan baking soda pada wajah karena membuat kulit rentan infeksi.

Kulit yang sehat sedikit asam. Mantel asam ini membantu untuk membentuk pelindung yang penting untuk kesehatan kulit secara keseluruhan.

Mencuci wajah dengan baking soda dapat menghilangkan penghalang minyak pelindung kulit, mengubah pH-nya, dan mengganggu bakteri alami di permukaan yang membantu mencegah infeksi dan jerawat.

Hal ini dapat membuat kulit terkelupas dan rentan terhadap infeksi dan berjerawat.

Berikut alasan mengapa menggunakan baking soda untuk perawatan kulit bukanlah ide yang baik:

  • Iritasi kulit

Meskipun umumnya baking soda tidak berbahaya, namun sodium bicarbonate ini dapat mengiritasi kulit.

Bagi pemilik kulit sensitif, mengoleskan baking soda langsung pada wajah dapat menyebabkan ruam kemerahan dan rasa terbakar.

  • Eksfoliasi berlebihan

Sama seperti scrub garam atau gula, baking soda berfungsi sebagai eksfoliator fisik saat dibuat menjadi pasta. Namun, sifat pengelupasan baking soda bisa jadi terlalu keras untuk penggunaan rutin pada wajah.

Eksfoliasi berlebihan dapat merusak kulit, menyebabkan peradangan, dan menyebabkan masalah kulit jangka panjang.

Dari pada menggunakan baking soda sebagai bahan alami membersihkan wajah, penggunaan produk skincare di pasaran bisa menjadi pilihan. Eksfoliasi mengandung gliserin relatif aman karena dapat membantu menghilangkan sisa minyak dan kotoran dari kulit tanpa menyebabkan kekeringan atau iritasi yang berlebihan.

Selain itu, minyak alami seperti zaitun, jojoba, dan kelapa dapat digunakan untuk menghilangkan riasan dan produk berbasis minyak lainnya.

Minyak alami tersebut memiliki sifat pembersih yang lembut sehingga tidak menyebabkan iritasi pada kulit.

Meskipun baking soda memiliki banyak manfaat dalam kehidupan sehari-hari namun sebaiknya jauhkan dari wajah.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/08/02/130000120/hindari-memakai-baking-soda-untuk-wajah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke