Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Dampak Kurang Tidur, Libido Rendah hingga Disfungsi Ereksi

KOMPAS.com - Kualitas tidur yang baik merupakan salah satu faktor penting dalam menjaga kesehatan tubuh, termasuk gairah seks.

Sayangnya banyak dari kita yang mengabaikan waktu tidur berkualitas seperti 6-7 jam setiap malam.

Kebiasaan yang seperti itu tentu bisa berdampak bagi kesehatan reproduksi seperti libido rendah hingga masalah disfungsi ereksi.

Dampak kurang tidur pada kehidupan seks

Dampak dari kurang tidur pada gairah seks diakibatkan oleh kondisi penurunan energi.

Rasa lelah yang berkepanjangan itu mengakibatkan hilangnya minat untuk melakukan apa pun termasuk berhubungan seks.

Kemudian sistem kekebalan tubuh juga terkena dampaknya.

Sistem imun dapat melemah hingga mengganggu kesehatan sistem kardiovaskular, yang memainkan peran penting dalam gairah seksual.

Lalu, bagaimana kurang tidur bisa memengaruhi kehidupan seks seseorang? Berikut beberapa dampaknya, seperti dikutip dari Good RX.

1. Libido rendah

Kurang tidur sangat berkaitan dengan masalah libido rendah pada pria dan wanita.

Sebuah penelitian menemukan, libido wanita dapat meningkat 14 persen jika mereka mendapatkan waktu tidur yang cukup.

Fakta itu membuktikan wanita bisa mengalami penurunan libido ketika dirinya tidak memiliki waktu tidur yang cukup.

Di samping itu, ada penelitian lain yang menunjukkan, pria yang kurang tidur memiliki testosteron yang lebih rendah.


2. Infertilitas

Tubuh pria menggunakan testosteron untuk memproduksi sperma, yang merupakan kunci dari kesuburan.

Pria yang kurang tidur bisa mengalami penurunan testosteron, sehingga dampaknya tidak menghasilkan sperma yang cukup dan berkualitas.

Faktor-faktor itula yang dapat memengaruhi tingkat kesuburan pria.

Sedangkan pada wanita, penelitian juga membuktikan, kurang tidur dalam jangka panjang bisa mengganggu keseimbangan hormon.

Pada gilirannya, hal itu dapat berpengaruh pada siklus menstruasi yang tidak teratur hingga berakibat pada masalah kesuburan.

3. Disfungsi ereksi

Disfungsi ereksi juga menjadi dampak dari kurang tidur.

Studi menunjukkan, pria yang memiliki gangguan tidur sehingga tidak mendapatkan waktu tidur cukup berisiko 63 persen mengalami disfungsi ereksi.

Jika libido kita terus menurun dari waktu ke waktu, segera perbaiki waktu tidur agar beberapa dampak itu tidak dialami.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/10/03/183000920/3-dampak-kurang-tidur-libido-rendah-hingga-disfungsi-ereksi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke