Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

7 Tips Menjaga Kesehatan di Musim Hujan, Tetap Terhidrasi

KOMPAS.com - Menjaga kesehatan menjadi tantangan saat musim hujan.  Namun, tidak perlu khawatir karena ada sejumlah tips menjaga kesehatan di musim hujan. 

Melansir dari Helthshots, kondisi lembab pada musim hujan menyebabkan bakteri dan virus di sekitar kita mudah menular. Tidak heran jika banyak orang terkena demam dan flu saat musim hujan. 

  • 7 Permainan di Rumah Bersama Anak Saat Hujan, Punya Segudang Manfaat
  • 7 Makanan yang Sebaiknya Dihindari Saat Musim Hujan, Rentan Bakteri

Karenanya, kita perlu menjaga kesehatan saat musim hujan agar mencegah terjangkit penyakit. Berikut sejumlah tips menjaga kesehatan di musim hujan, seperti dilansir dari Helthshots dan The Daily Star. 

Meskipun cuaca tidak panas, namun ternyata musim hujan dapat menyebabkan tubuh dehidrasi. Oleh karena itu, tetap terhidrasi selama musim hujan adalah kunci utama agar tubuh tetap sehat. 

Penuhilah kebutuhan cairan tubuh dengan minum air putih sebanyak dua liter per hari atau setara delapan gelas untuk orang dewasa. Selain air putih, kamu bisa mengonsumsi minuman sehat lain seperti jus buah. 

2. Hindari jajan di luar 

Tips menjaga kesehatan di musim hujan selanjutnya adalah menghindari jajan di luar atau area terbuka. Sebab, dikhawatirkan lingkungan terbuka menjadi tempat berkembang biak bakteri dan kuman. 

Solusinya, kamu bisa membawa bekal dari rumah saat bekerja atau bepergian. 

Pada musim hujan, kebersihan toilet harus ditingkatkan agar tidak menjadi tempat berkembang biak kuman dan bakteri. Bersihkan secara rutin toilet rumah kamu menggunakan disenfektan minimal seminggu sekali. 

Jika hendak menggunakan toilet umum, upayakan untuk membersihkan dulu dengan menyemprot air atau menggunakan tisu. 

4. Gunakan produk anti nyamuk

Pada musim hujan, nyamuk penyebab demam berdarah dan malaria merajalela. Karenanya, gunakan produk anti nyamuk baik dalam bentuk lotion maupun cairan pada area tubuh yang terbuka. 

Selain itu, kamu bisa menyalakan obat nyamuk elektrik di rumah untuk mengusir nyamuk. 

Untuk mencegah sarang nyamuk, pastikan tidak ada tempat penampungan air terbuka di rumah. Sebab, genangan air bisa menjadi sarang nyamuk.

  • Tips Merawat Kulit agar Tak Kusam di Musim Hujan
  • Bersepeda ke Kantor Saat Hujan? Perhatikan Dulu 5 Tips Ini

5. Hindari baju berbahan katun 

Pada musim hujan, hindari mengenakan pakaian berbahan katun lantaran mudah menyerap air. Sebaiknya, pakai baju berlengan panjang agar tubuh tetap hangat di tengah cuaca yang dingin. 

Tidak hanya pada musim hujan, olaharaga secara rutin sangat disarankan untuk menjaga kesehatan tubuh. Olahraga dapat meningkatkan serotonin yang merupakan hormon bahagia. 

Efek positifnya, kamu masih bisa bersemangat di tengah cuaca mendung pada musim hujan. Selain itu, olahraga rutin dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh untuk melawan 

Pada musim hujan, sebaiknya kamu menghindari kerumunan orang. Terlebih, kasus Covid-19 di sejumlah kota kembali naik. 

Jika terpaksa harus mendatangi tempat ramai, pastikan kamu memakai masker. 

Protokol selama Covid-19 juga bisa tetap dijalankan, seperti mencuci tangan, memakai hand sanitizer, menjaga jarak, memakai masker, dan menghindari kerumunan. 

https://lifestyle.kompas.com/read/2024/01/05/211430520/7-tips-menjaga-kesehatan-di-musim-hujan-tetap-terhidrasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke