Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berburu Baju Lebaran di Pasar Tanah Abang, Mulai dari Rp 100.000-an

Salah seorang pedagang bernama Lisna mengatakan, ada beragam jenis baju Lebaran yang umumnya diincar oleh para pengunjung, seperti gamis dan juga sarimbit.

"Kalau sekarang masih banyak gamis sama setelan yang kembaran dengan pasangan atau keluarga," terangnya saat ditemui Kompas.com di Blok B Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (8/3/2024).

Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, baju Lebaran tahun ini terbilang lebih bervariasi, baik dari segi model maupun motif.

Untuk harga, masing-masing toko juga mematoknya secara berbeda, tergantung pada model baju dan bahan yang digunakan.

Misalnya, Lisna mematok harga mulai dari Rp 120.000 untuk gamis grosiran dan Rp 135.000 untuk gamis eceran.

Sementara menurut pedagang bernama Khazanah, baju berbahan organza memiliki harga yang lebih mahal karena tampilannya pun lebih mewah daripada bahan-bahan lain.

Selain itu, keistimewaan bahan ini terletak dari pemasangan payet yang bisa dijahit dan tetap bisa dicuci menggunakan mesin cuci.

"Kalau yang bahannya organza kita jual mulai dari Rp 425.000 sampai dengan Rp 495.000 sih kak. Cuma kalau mau yang lebih murah itu ada bahan ceruti mulai dari Rp 295.000," kata Khazanah.

Berpindah ke toko lain milik pedagang bernama Nur, harga baju Lebaran ia banderol Rp 200.000 untuk satuan baju bermotif etnik.

Sedangkan bahan shimmer berkisar antara Rp 160.000 sampai dengan Rp 180.000.

"Untuk yang paling murah ada bahannya itu linen, harganya Rp mulai dari Rp 85.000, bisa ditawar," ujarnya.

https://lifestyle.kompas.com/read/2024/03/09/144547920/berburu-baju-lebaran-di-pasar-tanah-abang-mulai-dari-rp-100000-an

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke