Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gen Z dan Milenial Paling Bahagia Tinggal di Negara Ini 

KOMPAS.com - Laporan bertajuk World Happiness Report 2024 telah dirilis. Dalam laporan tersebut, Finlandia dinobatkan kembali sebagai negara paling bahagia di dunia, untuk ketujuh kali secara berturut-turut sejak 2017. 

Negara nordik tersebut meraih skor tertinggi yakni 7,741, dari total 143 negara yang disurvei. Disusul oleh Denmark di posisi kedua dengan skor 7,583. 

  • Finlandia Jadi Negara Paling Bahagia di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa? 
  • Daftar 10 Negara Paling Bahagia di Dunia 2024

Menariknya, World Happiness Report 2024 melaporkan ada perbedaan peringkat negara paling bahagia jika dirinci berdasarkan usia. 

“Peringkat negara paling bahagia untuk kelompok usia muda dan kelompok usia tua sangat berbeda,” bunyi laporan World Happiness Report 2024, dikutip Kompas.com, Senin (25/3/2024). 

Peringkat negara tersebut, didasarkan pada penilaian kualitas kehidupan oleh penduduk masing-masing negara menggunakan skala The Cantril Ladder, selama 2021-2023. Untuk diketahui, The Cantril Ladder merupakan metode pengukuran kualitas kehidupan dan tingkat kebahagian yang terdiri dari skala 1-10. 

Selain itu, ada enam variabel yang digunakan untuk mengevaluasi dan menjelaskan lebih lanjut jawaban tingkat kualitas hidup dan kebahagiaan setiap negara. 

Keenam variabel tersebut meliputi, PDB per kapita, harapan hidup sehat, memiliki seseorang yang dapat diandalkan, kebebasan menentukan pilihan hidup, kemurahan hati, dan kebebasan dari korupsi. 

Laporan World Happiness Report 2024 juga merincikan tingkat negara paling bahagia berdasarkan usia, yakni di bawah 30 tahun dan di atas 60 tahun.

Lantas, apa negara yang paling bahagia menurut milenial dan Gen Z? Berdasarkan laporan World Happiness Report 2024, Lituania merupakan negara paling bahagia untuk penduduk berusia di bawah 30 tahun. 

Adapun penduduk di bawah usia 30 tahun termasuk di dalamnya milenial, yang lahir antara 1981 hingga 1996 dan Gen Z yang lahir antara 1997 hingga 2012. 

“Lituania, yang baru-baru ini masuk ke dalam peringkat 20 teratas negara paling bahagia, berada di peringkat ke-1 bagi mereka yang berusia di bawah 30 tahun, dibandingkan dengan peringkat ke-44 bagi mereka yang berusia di atas 60 tahun,” bunyi laporan World Happiness Report 2024. 

Sementara itu, negara paling bahagia untuk penduduk berusia di atas 60 tahun adalah Denmark. 

“Negara-negara dengan peringkat tertinggi untuk penduduk lanjut usia umumnya adalah negara-negara dengan peringkat keseluruhan yang tinggi. Namun, juga mencakup beberapa negara yang penduduk mudanya punya ranking yang buruk,” imbuh laporan tersebut. 

Selain itu, laporan World Happiness Report 2024 mengungkapkan ada sejumlah negara yang punya kesenjangan ranking antara penduduk usia muda dan tua. Itu berarti, penduduk usia muda di negara tersebut memiliki tingkat kebahagiaan yang berbeda dengan penduduk usia tuanya. 

Misalnya, AS, Kanada, Australia, dan Selandia Baru. Kanada misalnya, menduduki peringkat negara paling bahagia ke-8 untuk penduduk usia 60 tahun ke atas. Namun, Kanada berada di peringkat ke-58 negara paling bahagia untuk penduduk di bawah 30 tahun. 

Secara global, Kanada berada di posisi ke-15 negara paling bahagia di dunia. 

“Negara-negara dengan kesenjangan peringkat pada usia yang berbeda mencerminkan sesuatu yang tidak biasa,” bunyi laporan World Happiness Report 2024.

  • Negara-negara Paling Damai di Dunia 2023, Bisa Jadi Tujuan Liburan
  • 10 Negara Paling Aman untuk Dikunjungi di Dunia

Berikut daftar 10 negara paling bahagia buat penduduk usia di bawah 30 tahun (termasuk milenial dan Gen Z), berdasarkan laporan World Happiness Report 2024. 

1. Lituania

2. Israel 

3. Serbia 

4. Islandia 

5. Denmark 

6. Luksemburg 

7. Finlandia 

8. Romania 

9. Belanda 

10. Ceko 

Secara umum, Indonesia berada di peringkat 80 dalam laporan World Happiness Report 2024, dari total 143 negara yang disurvei. Skor Indonesia adalah 5,568.

Dibandingkan dengan laporan World Happiness Report 2023, posisi Indonesia naik dari sebelumnya di urutan ke-84 dengan skor 5,277.

Di kawasan Asia Tenggara, posisi Indonesia berada di peringkat ke-6. Ranking Indonesia berada di bawah Singapura, Filipina, Vietnam, Thailand, dan Malaysia.

Apabila ditengok berdasarkan usia, Indonesia menjadi negara paling bahagia ke-75 bagi penduduk usia di bawah 30 tahun. Sementara, Indonesia menduduki peringkat negara paling bahagia ke-79 untuk penduduk usia 60 tahun ke atas. 

https://lifestyle.kompas.com/read/2024/03/25/205157320/gen-z-dan-milenial-paling-bahagia-tinggal-di-negara-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke