Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Betulkah Sampo Bersulfat Bahaya untuk Rambut Keriting?

JAKARTA, KOMPAS.com – Setiap merek sampo mengandung bahan-bahan yang berbeda sesuai dengan tujuan dari penggunaan sampo itu sendiri.

Ada yang lebih menonjolkan phyto-caffeine dan minoxidil untuk sampo yang mengatasi rambut rotok, ada pula yang menonjolkan ketoconazole untuk sampo yang mengatasi ketombe.

Namun, bagi pemilik rambut keriting, pemilihan sampo perlu dilakukan secara hati-hati. Bahkan, dilansir dari Curlsmith, Jumat (24/5/2024), sebaiknya sampo sulfat dihindari dari rambut keriting.

  • Cara Merawat Rambut Keriting agar Tidak Kering dan Kusut
  • Potongan Poni yang Cocok untuk Rambut Keriting

Apa itu sulfat?

Sulfat adalah bahan aktif yang terkandung dalam banyak produk perawatan diri sehari-hari seperti sampo, cairan pencuci pakaian, dan pasta gigi.

Mereka membantu formula berbusa dan bertanggung jawab atas tindakan “bersih-bersih”.

Bahan kimia ini juga dapat ditemukan di beragam kosmetik kecantikan, mulai dari pembersih wajah sampai sabun mandi.

Bentuk sulfat yang paling umum dan sering ditemukan dalam daftar bahan pembuat suatu produk adalah Sodium Lauryl Sulfate (SLS), Sodium Laureth Ether sulfate (SLES), dan Ammonium Laureth Sulfate (ALS).

Untuk sampo, saat ini mulai banyak merek sampo yang mengeluarkan produk sampo bebas sulfat alias sampo yang tidak mengandung bahan kimia itu.

Apakah sulfat bahaya untuk rambut keriting?

Sulfat sering dianggap sebagai bahan pembersih yang baik. Mereka kaya akan sifat berbusa yang mampu menghilangkan kotoran yang menumpuk.

Kendati demikian, pemilik rambut keriting harus mewaspadai sampo bersulfat karena tidak ideal untuk sebagian besar jenis rambut keriting.

Sulfat sendiri tidak berbahaya dan aman digunakan. Sebab, seperti yang disebutkan sebelumnya, mereka sudah terkandung di banyak produk perawatan diri yang digunakan sehari-hari.

  • 5 Rekomendasi Minyak Rambut untuk Keriting, Harga Mulai Rp 45.000
  • Anti-rambut Singa, Cara Menata Rambut Keriting agar Tidak Mengembang

Akan tetapi, perihal perawatan rambut keriting, sebaiknya kamu menjaganya dari bahan kimia ini. Sulfat memang mampu melakukan pembersihan secara mendalam.

Namun, sulfat bisa sangat mengeringkan tekstur rambut karena memiliki kekuatan pembersihan yang kuat. Mereka cenderung dapat menghilangkan minyak dan protein alami rambut.

Pada akhirnya, setiap helai rambut keriting menjadi tidak terlindungi dan rentan terhadap kerusakan. Walhasil, rambut menjadi rapuh dan rentan patah.

Padahal, tekstur rambut keriting sudah rentan terasa lebih kering. Jadi, menghindari bahan yang dapat membuat rambut semakin kering sangat penting.

https://lifestyle.kompas.com/read/2024/05/24/201800820/betulkah-sampo-bersulfat-bahaya-untuk-rambut-keriting-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke