Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Starbucks Luncurkan "Merchandise" Motif Tenun Cepuk dari Bali

Kompas.com - 14/05/2018, 18:00 WIB
Kahfi Dirga Cahya,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Starbucks menggandeng IKAT Indonesia by Didiet Maulana untuk merayakan 16 tahun kehadirannya di Indonesia.
 
Dalam kolaborasi ini, IKAT yang digawangi Didiet mengaplikasikan motif tenun Cepuk dari Bali pada sejumlah merchandise. Antara lain tumbler, tas, pouch, boneka beruang, hingga cup sleeve.
 
Didiet mengungkapkan pemilihan motif tenun Cepuk dilatari semangat persatuan. 
Lewat motif ini, dia ingin menyebarluaskan kembali tentang keberagaman Indonesia yang berujung pada persatuan. 
 
"Saya ingin anak muda paham kalau perbedaan di Indonesia sudah diwariskan sejak dulu di Indonesia, dan mengaplikasikan ke motif ini sangatlah indah," ungkap Didiet di Starbucks Plaza Indonesia, Jakarta, Senin (14/5/2018).
 
Bukan hanya motif yang memiliki makna. Didiet menguraikan setiap warna yang dimunculkan pun memiliki arti sendiri.
 
Warna hijau, misalnya, menggambarkan alam di Indonesia. Lalu cokelat merepresentasikan biji kopi.
 
Selain itu cokelat muda penggambaran tanah di Indonesia yang subur dan bisa dikelola dengan baik. 
 
Lalu warna kuning melambangkan Indonesia yang berada di garis khatulistiwa.
Dan terakhir warna biru mencirikan laut di Indonesia.
 
"Saya ingin orang-orang enggak cuma bawa pulang produk kolaborasi ini, tapi cerita dan makna di balik ini," katanya.
 
Sementara itu, Direktur Starbucks Indonesia Anthony Cottan mengatakan kolaborasi ini bagian dari dukungan Starbucks terhadap budaya di Indonesia.
 
Direktur Starbucks Indonesia Anthony Cottan (kiri) dan desainer Didiet Maulana (kanan) KOMPAS.com/KAHFI DIRGA CAHYA Direktur Starbucks Indonesia Anthony Cottan (kiri) dan desainer Didiet Maulana (kanan)
"Kami ingin Starbucks Indonesia otentik, asli seperti Indonesia, tapi tetap mempertahankan kualitas standard Starbucks dunia," katanya. 
 
Jika tertarik dengan kolaborasi ini, koleksi ini dijual dari harga Rp 75.000 hingga Rp 305.000 dan tersedia di seluruh gerai Starbucks Indonesia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com