Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/07/2018, 14:15 WIB
Nabilla Tashandra,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Refinery29

KOMPAS.com - Aktris Margot Robbie semakin dikenal sejak berperan di sejumlah film besar, seperti Suicide Squad dan I, Tonya.

Tak sedikit yang kemudian terinsipirasi dengan gaya dan riasan wajah Robbie.

Dalam beberapa kesempatan, Robbie rupanya gemar bereksplorasi dengan tampilan.

Seperti menggunakan riasan wajah kuning terang dan glitter yang semakin membuat tampilannya berkilau.

Apakah kamu termasuk salah satu penggemar Robbie?

Sedikitnya, ada lima tampilan ikonik Robbie dari hasil kreasi makeup artist Pati Dubroff dan hairstylist Bryce Scarlett.

Baca juga: Margot Robbie Tampil Cantik di Ajang Oscar 2018

1. Pink Blush

Apa pun kesempatannya, Robbie hampir selalu mengaplikasikan rosy pink blush di kedua belah pipinya.

Misalnya, pada acara premier Goodbye Christopher Robin, Dubroff merias kelopak mata Robbie dengan warna kuning.

Namun, pink blush yang digunakannya mampu menyempurnakan kompleksitas ketegasan warna di wajahnya.

2. Bulu mata alami

Meski kerap bereksplorasi dengan eyeshadow, namun Robbie kerap mempertahankan bulu mata alaminya. Robbie memiliki bulu mata panjang yang lentik secara alami.

Tampilan ini membuat riasanya tampak tegas namun tetap lembut dan sederhana.

Pada acara Acara Academy Awards, tim Robbie merias wajahnya agar tetap sederhana, dengan memadukan gaun Chanel dan tata rambut bobnya yang mempesona.

Baca juga: Terungkap, Ritual Kecantikan Margot Robbie yang Aneh

3. Makeup 'matching'

Mewarnai rambut dengan warna yang sama dengan pakaian yang digunakan atau istilahnya "matching", sudah menjadi tren luas.

Namun, Robbie senang menyamakan riasan wajahnya dengan pakaian yang dikenakannya. Misalnya, memberi tonjolan pada eyeshadow dan eyeliner sesuai bajunya hari itu.

Salah satunya pada premier I, Tonya di Inggris.

Dubroff merias Robbie dengan eyeshadow putih terang yang sesuai dengan gaun yang dikenakannya saat itu.

4. Riasan strategis

Scarlett hampir selalu menitikberatkan rambut Robbie ke salah satu sisi, dengan sisi lainnya disematkan di balik telinga.

Tampilan ini akan menonjolkan struktur rahang tajam Robbie dan sempurna ketika dipadukan dengan rambut bergelombang nan berkilau.

5. Lipstik semi-matte

Jika kamu senang dengan segala sesuatu yang detail, kamu mungkin nenyadari bahwa lipstik yang dikenakan Robbie selalu seimbang antara glossy dan matte.

Saat menghadiri Screen Actors Guild Award, Dubroff menyampaikan kepada Allure bahwa ia membuat layer lipstik pada bibir Robbie dengan pulasan lipstik glossy untuk memberikan efek.

Nah, apakah kamu berminat mencoba salah satunya?


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com