Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siapa Orang yang Lebih Mungkin Terkena Diabetes di Indonesia?

Kompas.com - 15/11/2019, 07:36 WIB
Wisnubrata

Editor

Maka dari itu, Dante menyarankan agar masyarakat selalu menyempatkan diri untuk berolahraga setiap harinya agar terhindar dari diabetes.

Diet tidak seimbang

Diet tidak seimbang biasanya terjadi karena masyarakat kita cenderung terlalu banyak mengonsumsi karbohidrat. Hal ini menyebabkan orang tersebut lebih mudah terkena diabetes.

Baca juga: Jalani Pola Hidup Sehat untuk Hindari Diabetes Melitus

Lalu, bagaimana menyiasatinya? Dokter sekaligus dosen yang mengajar di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia ini, membagikan tips mudah agar terhindar dari penyakit diabetes.

Yang pertama adalah menjaga pola hidup yang seimbang. Masyarakat perlu menjalani pola hidup yang sehat.

Ke depannya masyarakat perlu menjadi smart eater, yaitu orang yang pintar dalam memilih makanan untuk dikonsumsi; dan sweat generation, yaitu orang yang rutin berolahraga dan mengeluarkan keringat.

“Sebelum makan berpikir terlebih dahulu kalori makanannya berapa dan disesuaikan dengan kebutuhan tubuh,” ungkap Dante.

Selain itu, Dante juga menyarankan kepada masyarakat untuk melakukan pemeriksaan gula darah secara berkala setidaknya satu tahun sekali.

“Jika sejak awal sudah tahu keluarganya ada yang terkena diabetes, sebaiknya rutin untuk melakukan pemeriksaan secara berkala. Karena jika ibunya terkena diabetes maka sang anak berisiko terkena diabetes 20% dan jika bapaknya yang terkena diabetes maka anaknya 30% berisiko terkena diabetes. Ini berlaku bagi anak perempuan dan laki–laki,” jelasnya. (Renna Yavin)

Baca juga: 7 Langkah Mudah Mencegah Diabetes

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com