Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bahaya yang Mengintai Saat Buka Puasa dengan Makanan Cepat Saji

Kompas.com - 04/05/2020, 15:20 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber

3. Garam dapat menahan cairan tubuh

Di samping karbohidrat dan gula, makanan cepat saji pun mengandung sodium (garam) yang tinggi. Kombinasi inilah yang membuatnya terasa sangat nikmat dikonsumsi saat berbuka puasa.

Fungsi sodium adalah untuk menyeimbangkan cairan tubuh, sehingga garam sering digunakan untuk membantu seseorang yang mengalami dehidrasi agar mencegah kekurangan cairan.

Kadar garam yang tinggi dapat menyebabkan cairan tertahan di pembuluh darah sehingga jantung bekerja lebih keras untuk memompa volume darah yang meningkat sehingga memicu tekanan darah tinggi.

Asosiasi Jantung Amerika (AHA) merekomendasikan konsumsi garam maksimal 2,300 miligram per hari.

Sedangkan satu porsi makanan cepat saji biasanya mengandung 1,292 miligram garam alias separuh dari batas konsumsi garam maksimal per hari.

Baca juga: Mengapa Junk Food Berbahaya bagi Kesehatan?

Efek jangka panjang dari makanan cepat saji

Hobi mengonsumsi makanan cepat saji dapat membuat Anda mengalami berbagai masalah kesehatan.

Selain peningkatan risiko diabetes dan penyakit jantung, junk food juga akan memengaruhi sistem pencernaan. Mulai dari konstipasi hingga berkurangnya bakteri baik dalam saluran cerna.

Belum lagi, sebuah studi yang dipublikasikan dalam jurnal Apetite memperlihatkan bahwa orang yang sering mengonsumsi makanan cepat saji lebih rentan terkena penyakit Alzheimer dan Parkinson.

Hal tersebut dikarenakan tingginya kandungan lemak jenuh dan karbohidrat sederhana yang mudah diserap oleh tubuh, tanpa diimbangi serat dan nutrisi lainnya.

Bagi umat Islam, berpuasa adalah menahan haus dan lapar selama satu bulan penuh. Namun bukan berarti dapat mengonsumsi junk food terus menerus untuk sahur dan buka puasa.

Saat Anda masih muda dan metabolisme tubuh masih bagus, efek negatif mengonsumsi makanan cepat saji mungkin tidak terasa.

Tapi Anda juga perlu memikirkan dampaknya untuk jangka panjang jika terlalu sering mengonsumsi makanan miskin nutrisi ini.

Baca juga: Yang Terjadi Pada Tubuh saat Berhenti Konsumsi Junk Food

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com