KOMPAS.com - UNIQLO akan meluncurkan kolaborasi terbarunya bersama ikon fashion global, Ines de la Fressange untuk koleksi Fall/ Winter 2020.
Sebelumnya, Ines mengawali kariernya sebagai top model internasional dan dikenal sebagai muse beberapa merek papan atas, hingga akhirnya 2013 ia meluncurkan kembali mereknya sendiri, Indes de la Fressange Paris dengan sentuhan khas Parisian Chic.
Kolaborasi Ines de la Fressange dan UNIQLO juga telah dimulai sejak 2014, untuk koleksi Spring/Summer 2014.
Koleksi terbaru kali ini akan menghadirkan 39 item, dimana Ines menyatukan ciri khasnya dengan filosofi LifeWear untuk menghadirkan pakaian yang bukan hanya nyaman, tapi juga inovatif dan berkualitas tinggi, yang dapat dipakai semua wanita untuk menampilkan kecantikan mereka sehari-hari.
Baca juga: UNIQLO x Hana Tajima Ajak Para Wanita Ekspresikan Jati Diri
Penghormatan untuk pelopor kebebasan wanita
Koleksi terbaru Ines terinspirasi dari beberapa sosok wanita yang telah lama ia kagumi. Sosok wanita yang melambangkan kebebasan wanita dan fashion di era tahun 1970-an.
Mereka adalah aktris, penulis lagu, model Jane Birkin serta penyanyi-penulis lagu Françoise Madeleine Hardy.
“Pada tahun tujuh puluhan, banyak wanita bertekad untuk membebaskan diri dari tradisi. Individu yang bebas tersebut bergaya dan menjalani kehidupan mereka ke arah baru yang lebih menarik,” kata Ines dalam siaran pers yang diterima Kompas Lifestyle.
Bagi Ines, koleksi musim ini merupakan penghormatan terhadap mereka yang menjadi inspirasi dan pelopor kebebasan wanita.
Baca juga: UNIQLO Rilis Koleksi Fall/ Winter 2020 yang Ramah Lingkungan
Tiga tema gaya
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.