Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Target Kecil yang Bikin Lebih Bersemangat di 2021

Kompas.com - 01/01/2021, 06:00 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

Kita juga bisa menetapkan tujuan untuk berbicara dengan seseorang sebulan sekali dan lakukan itu secara konsisten.

Jika tidak yakin bagaimana memulainya, mulailah dengan memanfaaykan aplikasi terapi yang tepat dan menemukan terapis yang benar-benar kita sukai.

Baca juga: Tenangkan Diri di Tengah Wabah Corona dengan Ikut Meditasi Online

6. Selalu mengucap syukur

Mengekspresikan rasa syukur adalah cara mudah untuk mengingatkan diri sendiri tentang semua yang harus kita syukuri.

Tulislah satu ucapan terima kasih setiap minggunya atau memberikannya kepadaseseorang yang telah menjadi bagian dari hidup kita.

Buatlah kebiasaan ini menjadi sarana menyalurkan kreativitas dan membuatnya menjadi rutinitas menyenangkan.

Baca juga: Bersyukur, Bikin Bahagia Sekaligus Menyehatkan Fisik

7. Mengobrol secara virtual

Resolusi yang satu ini sangat membantu kita tetap waras dan jauh dari rasa kesepian di masa pandemi.

Melakukan panggilan FaceTime atau obrolan video virtual mingguan dengan keluarga maupun teman dapat menjadi hal terbaik saat ini.

Sebisa mungkin, pertahankan kebiasaan ini di tahun mendatang.

Walau hanya panggilan 10 menit, berbicara dan mengetahui kabar seseorang yang kita sayangi sangat membantu meningkatkan kesehatan mental, serta mengurangi rasa cemas.

Baca juga: Isolasi Sosial Berdampak Buruk Bagi Kesehatan, Ini Cara Mengatasinya

8. Bermeditasi

Satu lagi resolusi yang baik bagi kesehatan mental kita di 2021 yakni melakukan meditasi.

Bermeditasi adalah cara yang mudah dan gratis untuk memberi diri kita istirahat mental.

Jika bekerja dari rumah atau pembelajaran virtual membuat kita merasa stres, berikan waktu untuk diri sendiri berfokus pada meditasi.

Meditasi dapat dilakukan setiap akhir pekan atau di sela-sela aktivitas harian, misalnya dengan memanfaatkan aplikasi meditasi.

Baca juga: Meditasi dengan Jalan Kaki, Cara Gampang Dapatkan Ketenangan

9. Batasi waktu di depan layar

Sebagian besar orang merasa lebih banyak menatap layar di masa pandemi, mengingat nyaris segala interaksi langsung dialihkan menjadi interaksi virtual.

Di waktu jeda, banyak dari kita yang juga masih menatap layar, misalnya dengan menonton atau berselancar di media sosial.

Nah, ada kalanya kita perlu membatasi waktu layar dan meletakkan ponsel untuk sementara waktu.

Dengan melakukannya secara konsisten, kita mungkin akan menemukan lebih banyak waktu untuk menyelesaikan resolusi yang lain, seperti membaca lebih banyak atau melakukan hobi baru.

Baca juga: Sadari, Sederet Dampak Buruk Menatap Layar Terlalu Lama

10. Mempelajari kerajinan tangan

Tak ada salahnya menyingkirkan kebosanan dengan membuat resolusi yang menyenangkan dan jauh dari layar, seperti mempelajari kerajinan tangan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com