Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/07/2021, 16:19 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber Healthline

Mengingat peran penting yang dimainkan memori dalam kecerdasan, memainkan alat-alat musik bisa bermanfaat untuk meningkatkan IQ kita.

Baca juga: 6 Alasan Mengapa Mendengarkan Musik Setelah Bangun Tidur Bermanfaat

6. Mempelajari bahasa baru

Mempelajari banyak bahasa baru ternyata dapat bermanfaat bagi otak manusia dan jika dilakukan semakin dini, maka akan semakin baik.

Sebuah studi baru-baru ini menyelidiki hubungan antara pembelajaran bahasa awal dan IQ.

Hasilnya menunjukkan bahwa pembelajaran bahasa lewat percakapan dan interaksi dari 18-24 bulan paling bermanfaat untuk hasil kognitif di kemudian hari.

7. Sering membaca

Tidak dapat disangkal betapa bermanfaatnya buku dalam perkembangan kognitif manusia.

Bahkan, manfaatnya semakin terasa ketika buku menjadi bagian dari aktivitas bagi orangtua untuk bonding dengan anaknya.

Dalam satu studi baru-baru ini, para peneliti menemukan bahwa ketika orangtua membacakan buku untuk anak-anak, mereka akan memiliki keterampilan bahasa dan perkembangan kognitif yang lebih besar.

Baca juga: Mengajari Anak Pemahaman Membaca Lebih Penting daripada Sering Membaca

8. Melanjutkan pendidikan

Pendidikan, dalam bentuk apapun, sangat penting untuk pengembangan kecerdasan manusia.

Dalam ulasan studi tentang IQ dan pendidikan, lebih dari 600.000 peserta dipelajari untuk menentukan efek pendidikan pada tingkat IQ.

Dari studi itu, para peneliti pun menemukan bahwa untuk setiap tahun tambahan pendidikan formal, peserta mengalami peningkatan satu hingga lima poin IQ.

Baca juga: Inilah 11 Tanda yang Menunjukkan Kamu Orang Cerdas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com