Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Manfaat Sehat dari Tidur Telentang, Sudah Tahu?

Kompas.com - 18/08/2021, 07:00 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Healthline

6. Meredakan sinus

Tidur telentang membantu mencegah sekaligus meredakan penyumbatan saluran hidung.

Baca juga: Gejalanya Mirip, Begini Cara Bedakan Infeksi Sinus dan Covid-19

Ketika kepala menunduk akibat tidur tengkurap, maka lendir akan menumpuk di sinus.

Jika posisi kepala berada di atas, gaya gravitasi akan membantu mengalirkan lendir dan menjaga saluran hidung tetap bersih.

Berdasarkan studi yang dimuat pada 2016, posisi telentang juga membantu meredakan refluks asam, atau yang sering disebut Gerd.

7. Mencegah nyeri atau rasa tegang di kepala

Tidur telentang akan mencegah adanya rasa nyeri atau tekanan pada kepala.

Sakit kepala cervicogenic, atau sakit kepala yang berakar di tulang belakang leher, berasal dari leher dan sering disalahartikan sebagai migrain.

Gejala sakit kepala ini mencakup:

- Nyeri berdenyut di satu sisi kepala atau wajah

- Leher kaku

- Sakit di dekat mata

- Sakit saat batuk atau bersin

- Sensitif akan suara atau cahaya

- Pandangan kabur

- Sakit perut

- Saraf terjepit

Dengan menjaga kepala, leher, dan tulang belakang dalam posisi netral, kita mengurangi tekanan dan menghindari rasa sakit pada area tersebut.

8. Bangun tepat waktu

Saat kepala menghadap ke atas, kita lebih mudah melihat perubahan cahaya.

Saat sinar matahari masuk ke kamar tidur, kita dapat menerima sinar matahari yang menandakan sudah waktunya bangun.

Cahaya dari sinar matahari juga membantu mengatur ritme sirkadian (jam internal tubuh), sehingga kita dapat tidur dan bangun pada waktu yang optimal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com