Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Hal Penting Ketika Merawat Kelinci agar Umurnya Panjang

Kompas.com - 09/11/2021, 14:51 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Kelinci pada dasarnya adalah hewan yang rapi dan tidak akan sembarangan buang kotoran di sekitar kandangnya.

Hewan ini umumnya akan memilih satu sudut untuk buang kotoran secara konsisten.

Cotter merekomendasikan untuk melapisi kotak dengan selapis koran dan kemudian mengisinya sampai ke atas dengan jerami. Ini menciptakan "halaman mini" untuk kelinci, di mana hewan ini bisa duduk, makan, dan buang kotoran, sementara jerami dapat menyerap baunya.

Baca juga: Tips Menghilangkan Noda dan Bau Kotoran Hewan Peliharaan di Lantai

  • Memberikan makanan yang tepat

Makanan adalah salah satu aspek dalam cara merawat kelinci yang tentunya tak boleh dilewatkan.

Beberapa makanan kelinci termasuk rumput hay, sayuran, dan pelet.

Menurut dokter hewan sekaligus profesor dari Fakultas Kedokteran Hewan University of Florida, Dr Darryl Heard mengatakan, rumput hay adalah makanan terpenting kelinci.

Rumput hay adalah membantu merangsang perilaku mengunyah normal kelinci dan memberikan keausan yang tepat pada giginya sehingga dapat mencegah penyakit gigi. Serat pada hay juga akan mendorong pencernaan yang baik.

Sementara beberapa sayuran yang dapat diberikan untuk makanan kelinci termasuk wortel, brokoli, dan selada romaine.

Kelinci juga perlu tetap terhidrasi, sehingga jangan lupa menyediakan air segar dan bersih di kandangnya. Jika tidak, kelinci bisa dengan cepat mengalami masalah usus.

Baca juga: Pro dan Kontra Pilih Kelinci sebagai Hewan Peliharaan Anak

  • Memilih mangkuk makanan dan air yang tepat

Jika sedang mencari tahu cara merawat kelinci, pertimbangkan pula jenis mangkuk makanan dan air yang ditaruh di kandang kelinci.PIXABAY/SEKIMSENG Jika sedang mencari tahu cara merawat kelinci, pertimbangkan pula jenis mangkuk makanan dan air yang ditaruh di kandang kelinci.
Jika sedang mencari tahu cara merawat kelinci, pertimbangkan pula jenis mangkuk makanan dan air yang ditaruh di kandang kelinci.

Hewan ini punya rasa ingin tahu yang tinggi dan senang bermain. Sering kali kelinci iseng membalikkan mangkuk dan memindahkannya saat sedang menjelajahi tempat.

Untuk itu, mangkuk keramik berat atau logam mungkin akan sulit dipindahkan oleh kelinci, apalagi menumpahkannya.

Baca juga: Serba-serbi Hewan: Kenapa Kelinci Punya Dua Gigi Besar di Depan?

  • Menyediakan alat perawatan

Sikat yang lembut dan aman untuk kelinci sangat penting untuk menghilangkan bulunya ketika rontok.PIXABAY/REBEKKA D Sikat yang lembut dan aman untuk kelinci sangat penting untuk menghilangkan bulunya ketika rontok.
Sikat yang lembut dan aman untuk kelinci sangat penting untuk menghilangkan bulunya ketika rontok.

Selain itu, penting pula untuk menyediakan gunting kuku untuk memotong kuku-kuku hewan berbulu ini.

Baca juga: Ingin Memelihara Kelinci? Ketahui Dulu Sejarah, Usia, dan Perawatannya

  • Menyediakan sarana bermain

Kelinci butuh waktu sekitar empat hingga lima jam setiap harinya untuk berolahraga, beemain, dan bersosialisasi di luar kandang. Untuk itu, penting untuk menyediakan sarana bermain bagi kelinci yang ukurannya cukup besar dan awet.FREEPIK/JCOMP Kelinci butuh waktu sekitar empat hingga lima jam setiap harinya untuk berolahraga, beemain, dan bersosialisasi di luar kandang. Untuk itu, penting untuk menyediakan sarana bermain bagi kelinci yang ukurannya cukup besar dan awet.
Kelinci butuh waktu sekitar empat hingga lima jam setiap harinya untuk berolahraga, beemain, dan bersosialisasi di luar kandang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com