Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Houseplant Penambah Mood yang Bisa Memperindah Ruangan

Kompas.com - 27/02/2022, 13:54 WIB
Anya Dellanita,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Tanaman yang memberi warna tegas di dalam ruangan yang didekorasi dengan cat terang ini pun cocok dikoleksi.

Dragon Tree

Dragon tree umumnya tumbuh lambat dan dirawatnya pun mudah, cocok untuk pemula.

Daunnya sendiri memiliki bentuk runcing dengan warna hijau dan merah muda panjang serta sedikit warna pink di tepinya.

Fleksibilitasnya membuat dragon tree sangat bagus suntuk menarik perhatian, namun tetap cocok untuk diletakkan di sudut ruangan.

Baca juga: 9 Pilihan Tanaman Hias Daun yang Cantik dan Mudah Dirawat

Anthurium

Ilustrasi tanaman hias Anthurium.PIXABAY/FALCO Ilustrasi tanaman hias Anthurium.
Anthurium memiliki bunga merah yang tahan lama dan tebal serta kontras dengan daun besarnya yang mengkilap.

"Setiap rumah memiliki tempat yang membutuhkan tanaman dengan status diva, dan di sinilah anthurium hadiri," kata Oldham.

Tanaman ini memang sedikit butuh perhatian lebih soal pencahayaan serta air yang dibutuhkannya. Namun, kecantikan bunganya benar-benar luar biasa.

Echeveria 

Ilustrasi tanaman hias sukulen Echeveria Lola. PIXABAY/LILY ASTACIO Ilustrasi tanaman hias sukulen Echeveria Lola.
Echeveria menampilkan daun berbentuk mawar yang montok, membuatnya tidak mirip sukulen.

Kecantikannya membuatnya kerap dijadikan dekorasi bagi dekorator interior, toko bunga, dan perencana pernikahan,

Lebih menariknya, echeveria akan menghadiahi kita dengan bunga cantik jika kita merawatnya dengan baik.

Baca juga: Merawat Sukulen, Hindari Kesalahan ini!

Calathea

Calathea zebrina, salah satu tanaman hiasChhe Calathea zebrina, salah satu tanaman hias
Calathea yang berasal dari Afrika ini memiliki warna daun hijau tua dengan garis-garis berwarna krem, merah dan putih.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com