Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sering Dihindari, Mandi Air Dingin Justru Bagus untuk Kulit dan Rambut

Kompas.com - 22/03/2022, 06:45 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

"Merapatnya pori-pori juga membantu mengurangi masuknya polutan dan meningkatkan kemampuan kulit untuk bekerja dan merespons radikal bebas atau melawan cedera sel."

4. Menjaga kulit kepala tetap kenyal

Selain kulit di wajah dan tubuh, kulit kepala juga harus diperhatikan.

Ketika kulit kepala kehilangan minyak pelindung, hal itu dapat mengakibatkan kulit kepala tegang, gatal, mengelupas, serta meninggalkan bercak atau kemerahan.

Penata rambut selebritas Annagjid Kee Taylor merekomendasikan mandi air dingin untuk menjaga kulit kepala tetap sehat dan terhidrasi.

"Air dingin tidak seperti air panas, tidak menghilangkan lapisan pelumas alami yang memberikan perlindungan bagi kulit dan rambut kita, yang dikenal sebagai lapisan sebum," tutur dia.

Kulit kepala akan lebih sehat jika kita menerapkan minyak jojoba untuk melembapkan area tersebut.

"Jojoba adalah pelembap yang sangat baik untuk kekeringan karena komponen aktif minyak jojoba seperti minyak alami tubuh," terang dokter naturopati Tess Marshall, ND.

Baca juga: Manfaat Mandi Air Dingin untuk Kulit dan Rambut

5. Memperkuat rambut

Air dingin akan menutup kutikula rambut dan mengunci kelembapan dalam helai rambut.

"Suhu air dingin menutup dan memperkuat kutikula rambut, yang dapat menghasilkan rambut lebih kuat dan sehat," ucap penata rambut selebritas Andrew Fitzsimons.

Dia merekomendasikan mandi air dingin dengan menggunakan kondisioner untuk menyegel semua nutrisi masuk ke dalam batang rambut.

6. Rambut menjadi lebih halus dan berkilau

Air panas dan uap akan membuka kutikula rambut dan membuat kelembapan lebih mudah meresap, namun rambut lebih rentan rapuh.

Jika kita memiliki kutikula yang cepat tertutup setelah rambut menyerap kelembapan, rambut akan lebih sehat, lebih halus dan lebih berkilau. Caranya, dengan mandi air dingin.

"Mandi air dingin menyisakan ruang bagi air dingin untuk menutup pori-pori dan kutikula kita," ungkap Taylor.

"Ini membantu menjaga kelembapan dan menciptakan rambut yang lebih halus, lebih berkilau, dan tidak terlalu kusut."

7. Bisa memperpanjang umur

Paparan dingin yang sedikit namun intens dikaitkan dengan respons peradangan yang seimbang, perbaikan kualitas tidur, kesehatan otot dan sendi, serta menjaga suasana hati.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com