Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ngopi ala Perancis, Paul Le Cafe Buka Gerai Kedua di Jakarta

Kompas.com - 31/05/2022, 22:29 WIB
Dinno Baskoro,
Sekar Langit Nariswari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nuansa ngopi di kafe ala Perancis kembali bisa dinikmati anak muda JakSel (Jakarta Selatan).

Menyusul kesuksesan pembukaan gerai pertama yang ada di Cilandak Town Square, Paul Le Cafe membuka gerai keduanya di Oakwood Mega Kuningan, Jakarta Selatan.

"Ini adalah resto ke-9 di Indonesia untuk Paul dan kedua untuk konsep Paul le cafe," kata Laura Walter, Operation Manager Paul dalam media gathering di Oakwood Mega Kuningan, Jakarta, Selasa (31/5/2022).

Baca juga: 4 Varian Espresso Terinspirasi dari Tradisi Minum Kopi Populer Dunia

Hadirkan gerai bernuansa modern

Opening Paul La Cafe, Oakwood Kuningan, Jakarta, Selasa (31/5/2022)KOMPAS.COM / DINNO BASKORO Opening Paul La Cafe, Oakwood Kuningan, Jakarta, Selasa (31/5/2022)

Gerai terbaru aul Le Cafe ini sengaja didesain dengan konsep modern "art de vivre" yang dilengkapi interior homey bernuansa woody.

Nuansa ngopi ala kafe-kafe di Perancis bisa dirasakan langsung oleh pengunjung ketika masuk ke dalamnya.

Pemandangan pertama yang terlihat adalah fitur dari lantai ikonik ala kafe Perancis berwarna hitam dan putih dengan desain kotak-kotak.

Kemudian terdapat coffee dan pastry bar yang didominasi warna hitam dan kayu.

Laura menambahkan, desain interior ala kafe-kafe ala negera mode itu sengaja dihadirkan untuk memberikan suasana hangout yang berbeda.

"Desain interiornya dirancang oleh arsitek dari Perancis. Kafe ini menonjolkan kopi dan bisa menikmati pastry. Lebih relaxing," tambahnya.

Baca juga: Buang Air Kecil Lebih Sering Akibat Minum Kopi, Benarkah?

Kopi dan sajian ala Perancis

Nuansa Perancis tak hanya dihadirkan dalam desain interiornya saja namun juga pada menu yang tersedia.

Konsumen bisa menikmati berbagai menu pilihan mencakup kopi sampai patisserie lezat yang berkualitas.

Paul Le Cafe menyajikan kopi arabika 100 persen yang bersumber dari produsen Rain Forest Alliance yang berkelanjutan.

Aneka menu kopi yang tersedia di antaranya espresso, latte Americano, flat white, cappuccino, cafe Viennois dan mocha.

Potato spaghetti on hummus tomato confitKOMPAS.COM / DINNO BASKORO Potato spaghetti on hummus tomato confit

Selama bulan Juni ini, toko roti klasik yang sudah berdiri sejak tahun 1889 ini juga menjalankan kampanye wellbeing bagi konsumenya.

Program ini digelar dengan menghadirkan makanan yang dibuat dengan bahan baku yang sehat, gluten free, lactose free, rendah kalori dan aman bagi ibu hamil.

Setidaknya ada tujuh menu baru yang dihadirkan, mulai dari baguette yang terbuat dari tepung jagung, zebra cream bread, vegan chocolate mousse dan mascarpone foam tiramisu.

Baca juga: 6 Jenis Roti yang Aman Disantap Tanpa Khawatir Berat Badan Naik

Selain itu ada pula vegan banana bread, hummus tomato confit in paulette corn seed, dan potato spaghetti on hummus tomato confit.

Pilihan spaghettinya dibuat menggunakan sayuran dari wortel dan zuchini yang diiris memanjang seperti mie ala Italia ini.

"Kami melihat gaya hidup sehat di Indonesia tengah diminati. Kami juga berusaha menyeimbangkan kebiasaan ini untuk menyuguhkan makanan yang lebih sehat," kata Laura.

"Makanan yang disuguhkan juga rata-rata plant based. Semua bahan juga dipastikan berkualitas baik, tidak pakai pewarna, pemanis buatan atau penyedap rasa," tandasnya.

Baca juga: Perhatikan, Kebiasaan Ngopi yang Bikin Berat Badan Naik

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com