Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tepok Bulu Vincent-Desta, Ini Manfaat Bulutangkis bagi Kesehatan

Kompas.com - 04/07/2022, 18:25 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Tentu olahraga itu menjadi kabar baik bagi orang-orang yang akan memasuki atau sudah berada di fase lanjut usia (lansia).

Pasalnya seiring bertambahnya usia, kepadatan tulang akan menurun yang dibarengi dengan munculnya beberapa penyakit.

Di sisi lain, bulutangkis juga dapat menggerakkan tangan, pergelangan tangan, kaki, pergelangan kaki, dan tulang belakang.

4. Meningkatkan konsentrasi dan refleks

Manfaat lain yang bisa dirasakan dari bulutangkis adalah konsentrasi dan kemampuan refleks yang meningkat.

Itu tidak bisa dilepaskan dari kecekatan kita mengembalikan pukulan-pukulan tajam dari lawan yang terkadang membuat mati langkah.

Bermain bulutangkis memang membutuhkan kelincahan dan hal ini baik untuk meningkatkan kecepatan reaksi otak dan refleks.

Kecerdasan juga bisa meningkat karena pemain harus berpikir bagaimana cara untuk menipu lawannya.

5. Meningkatkan kekuatan dan fleksibilitas otot

Perlu diketahui bahwa semakin banyak bergerak kita menjadi lebih fleksibel.

Peningkatan fleksibilitas juga membantu pemain mendapatkan kekuatan otot dan daya tahannya meningkat.

Bulutangkis pada dasarnya memang meningkatkan kelincahan karena kita harus cepat bergerak saat meladeni pukulan lawan.

6. Meningkatkan metabolisme

Metabolisme merupakan proses kimiawi di dalam tubuh untuk mengolah makanan atau minuman menjadi energi.

Nah, dalam beberapa kasus, laju metabolisme pada masing-masing orang bisa berjalan lambat. Akibatnya, berat badan mereka naik.

Untungnya masalah itu dapat diatasi dengan bermain bulutangkis karena gerakan yang cepat dalam olahraga ini bisa meningkatkan detak jantung.

Dengan begitu, jantung yang berdetak cepat bisa meningkatkan metabolisme sehingga fisik kita tetap bugar.

Di sisi lain, bulutangkis dapat meningkatkan cardiopulmonary -hubungan antara jantung dan paru- yang berarti tingkat kebugaran menjadi lebih baik.

Baca juga: 5 Manfaat Olahraga Bulu Tangkis, Baik Untuk Kesehatan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com