Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rolls Royce hingga Lamborghini, Koleksi Mobil Mewah Rihanna

Kompas.com - 26/03/2023, 17:17 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Mobil ini dilengkapi mesin twin-turbo V8 3,9 liter yang dapat melaju dari 0-100 km/jam hanya dalam waktu 3 detik. Kecepatan maksimumnya bahkan bisa mencapai 330 km/jam.

Karena performanya yang sangat gahar, Ferrari 488 GTB menjadi salah satu model Ferrari terpopuler.

3. Lamborghini Aventador


Lamborghini Aventador berwarna merah terang juga menjadi bagian dari koleksi mobil mewah Rihanna.

Terkadang, di akhir pekan ia sering mengendarai supercar senilai 399.500 dollar AS ini.

Mesin 6,5 liter berkonfigurasi V12 yang ditanamkan membuat Lamborghini Aventador dapat melaju dari 0-100 km/jam dengan sangat cepat, dan memiliki kecepatan maksimum sekitar 350 km/jam.

Mobil ini mempunyai tampilan artistik bergaya F1 dan interior yang stylish. Performa mumpuni dan tampilan elegan membuat Lamborghini ini cocok sekali dengan selera sang penyanyi.

Baca juga: Penasaran dengan Koleksi Mobil Joe Biden? Ini Dia

4. Mercedes Maybach 57S

Mercedes Maybach 57S
Mercedes Maybach 57S

Rihanna juga sering terlihat mengemudikan Maybach 57S, mobil buatan perusahaan otomotif asal Jerman, Mercedes.

Model 57S adalah versi mewah dari S-Class, dan kabarnya dibeli oleh Riri seharga sekitar 417.000 dollar AS.

Mobil ini dilengkapi mesin Mercedes-AMG 6,0 liter V12 twin-turbo yang menghasilkan sekitar 604 HP pada putaran 4800 rpm.

Akselerasi 57S sangat halus dan mampu melaju dari 0-100 km/jam hanya dalam 5 detik, dengan kecepatan maksimum mencapai 250 km/jam.

5. Porsche 997 Turbo

Porsche 997 Turbo
Porsche 997 Turbo

Dari deretan mobil mewah dan mahal yang dikoleksi, ada satu mobil yang sering dikendarai Riri.

Mobil yang dimaksud adalah Porsche 997, yang juga muncul dalam single berjudul Take a Bow.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com