Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rolls Royce hingga Lamborghini, Koleksi Mobil Mewah Rihanna

Kompas.com - 26/03/2023, 17:17 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Tidak hanya menjadi mobil tercepat dalam koleksi Rihanna, tetapi Porsche 997 Turbo juga termasuk salah satu supercar tercepat buatan Porsche.

Mobil coupe ini memiliki mesin 3,8 liter twin-turbo berkonfigurasi flat 6 silinder yang dapat "memuntahkan" tenaga hingga 640 HP.

Porsche 997 Turbo dapat berlari dari 0-100 km/jam hanya dalam 2,8 detik saja.

Di pasaran, harga mobil ini ditaksir di angka 216.000 dollar AS.

Baca juga: Melihat Lebih Dekat Koleksi Mobil Mewah Travis Scott

6. Porsche 911 Turbo S


Porsche 911 Turbo S adalah hadiah Natal 2012 pemberian label rekaman Jay-Z, Roc Nation untuk Rihanna yang pada saat itu berusia 24 tahun.

Sejak itu, Rihanna sering memamerkan mobil ini di akun Instagram. Satu dekade berlalu, ia masih sering mengemudikan mobil ini dan tampak sangat menyukai hadiah tersebut.

Porsche 911 Turbo S ditenagai mesin flat 6 silinder yang dilengkapi turbocharger.

Akselerasi mobil dari 0-100 km/jam dapat ditempuh dalam waktu kurang dari 3 detik, sedangkan tenaga maksimum yang dihasilkan sebesar 530 HP pada putaran 6.250-6.750 rpm.

Saat ini, 911 Turbo S dihargai hampir mencapai 216.000 dollar AS.

7. Rolls Royce Cullinan

Rolls Royce Cullinan
Rolls Royce Cullinan

Mengoleksi mobil mewah kurang lengkap rasanya jika belum memiliki Rolls Royce. Nah, Riri ternyata juga mempunyai Rolls Royce Cullinan dalam koleksinya.

Mobil SUV ini mewakili keahlian pembuatan mobil yang sangat baik dari Rolls Royce, dan perpaduan sempurna antara kemewahan dan kepraktisan.

Harga Cullinan di pasaran diperkirakan berada di angka 355.000 dollar AS.

Berkat mesin V12 twin-turbo 6,75 liter yang disematkan, mobil ini dapat menghasilkan tenaga hingga 563 HP dan mencapai kecepatan 0-100 km/jam dalam waktu 6,7 detik.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com