Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/04/2023, 10:52 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

KOMPAS.com - Menpora baru, Dito Ariotedjo mengaku perlu diet untuk menurunkan berat badannya.

Ucapannya itu memang disampaikan sebagai kelakar sesaat setelah dilantik di Istana Negara.

"Ada satu sih yang perlu dikurangin kalau dari saya, itu berat badan saya pasti," katanya, sembari tertawa.

Baca juga: Jadi Menpora, Dito Ariotedjo Termotivasi Lebih Disiplin Olahraga

"Jadi, kita hari ini diet makin keras, latihan makin keras. Mungkin teman-teman nanti mau ikut latihan sama saya di Kemenpora," ujarnya lagi.

Pria berusia 32 tahun ini memang tergolong tambun sehingga berat badannya dinilai tidak ideal.

Pentingnya menjaga berat badan untuk mencegah obesitas

Menjaga berat badan bagi kaum pria, seperti keinginan Menpora Dito, bukan hanya soal penampilan.

Perubahan ini erat kaitanya dengan upaya menjaga kesehatan khususnya untuk mencegah obesitas.

"Beberapa masalah yang terkait dengan obesitas termasuk sleep apnea, tekanan darah tinggi, diabetes, asma, kolesterol tinggi, trigliserida abnormal," kata pakar bariatrik di Amerika Serikat, Robert T. Marema, MD FACS., dikutip dari Flagler Health.

Selain itu, ada juga risiko penyakit arteri koroner, sesak napas, refluks, penyakit hati berlemak, peningkatan risiko kanker termasuk usus besar dan prostat, dan peningkatan tingkat kematian dini.

Baca juga: 10 Macam Penyakit Akibat Tubuh Kelebihan Gula, Obesitas hingga Depresi

Seorang pria tergolong obesitas jika BMI (indeks massa tubuh) yang dimilikinya lebih dari 30.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com