Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 13/06/2023, 15:52 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

KOMPAS.com - Acne patch menjadi salah satu produk andalan untuk menghilangkan jerawat.

Tambalan tipis berbentuk lingkaran atau segitiga yang terbuat dari hidrokoloid itu diklaim dapat membantu menghilangkan jerawat lebih cepat dibandingkan produk lainnya.

Selain itu, acne patch juga membantu menyamarkan jerawat yang timbul di momen-momen penting.

Baca juga: 6 Obat Jerawat Alami bagi Ibu Hamil

Benarkan acne patch ampuh meredakan jerawat?

Penggunaan acne patch memang bisa mempercepat proses penyembuhan jerawat.

"Pada dasarnya, patch jerawat adalah perawatan luka," kata Geeta Yadav, MD, dokter kulit di Toronto, Kanada.

Menurutnya, ada dua jenis produk yang kini banyak beredar di pasaran.

Pertama adalah acne patch yang bekerja dengan menutupi dan melindungi lesi dengan membran hidrokoloid.

Lalu ada produk lain yang memiliki bahan atau teknologi tambahan seperti jarum mikro atau perawatan topikal seperti asam salisilat.

Baca juga: Kandungan Salicylic Acid di Derma Angel Acne Patch Plus, Bantu Tangkal Jerawat Batu

“Hydrocolloid benar-benar digunakan dalam perawatan luka. Itu bisa menutup kulit yang rusak atau sesuatu yang basah dan menarik cairan keluar dari lesi,” kata Yadav.

Untuk kasus jerawat, ini mengeluarkan sebum atau nanah dari jerawat dan mempercepat penyembuhan kulit.

Sementara itu, acne patch dengan tambahan kandungan lain dapat membantu dengan mempercepat proses pengelupasan, yang membersihkan kulit mati dan sebum sehingga melahirkan kulit yang lebih sehat.

Yadav menambahkan, manfaat terbaik dari acne patch adalah melindunginya dari tangan kita sendiri.

Baca juga: Tips Memecahkan Jerawat dengan Aman Sesuai Panduan Pakar

“Setiap kali Anda menyentuh jerawat itu, itu terlindung dari tangan Anda sendiri dan bakteri yang mungkin ada di bawah kuku Anda atau apa pun yang mungkin terjadi membuatnya iritasi."

Spot treatment dalam urutan skincare pagi digunakan secara khusus untuk mengatasi masalah kulit tertentu, seperti jerawat.PEXELS/ANNA NEKRASHEVICH Spot treatment dalam urutan skincare pagi digunakan secara khusus untuk mengatasi masalah kulit tertentu, seperti jerawat.
Untuk mendapatkan hasil yang optimal, acne patch dianjurkan untuk segera dipakai ketika pertama kali jerawat mulai terbentuk, khususnya jika mengandung bahan aktif.

Akan tetapi, penggunaan produk ini juga bisa tetap bermanfaat meskipun jerawat sudah berbentuk atau sudah terlanjur dipencet.

Baca juga: Bahaya Memencet Jerawat di Area Segitiga Berbahaya Pada Wajah

Efektivitasnya untuk mengobati jerawat

Uji klinis acak yang dilakukan Johnson & Johnson pada tahun 2021 membuktikan jika acne patch selama satu minggu memang bisa bermanfaat.

Studi tersebut juga mengungkapkan bahwa jerawat yang muncul lebih cepat sembuh dengan menggunakan tambalan hidrokoloid.

Acne patch dengan kandungan hidrokoloid saja tidak menambahkan bahan pengering apa pun ke kulit namun dapat menciptakan suasana penyembuhan.

Ilustrasi acne patch, patch pimplePexels Ilustrasi acne patch, patch pimple
"Jika pasien telah sukses dengan solusi topikal lainnya, mereka juga dapat menerapkannya sebelum menggunakan tambalan hidrokoloid," kata Asmi Sanghvi, MD, dokter kulit dari Fakultas Kedokteran Mount Sinai di New York City.

Baca juga: 5 Manfaat Minyak Serai untuk Kecantikan, Atasi Jerawat hingga Ketombe

“Jika Anda berencana untuk menerapkan perawatan topikal di bawah acne patch, sifat oklusifnya akan membantu perawatan menembus lebih dalam dan lebih intens,” urainya.

Hal ini boleh diaplikasikan selama pengobatan topikal tidak mengiritasi kulit.

Namun jika pengobatan topikal tersebut mengandung retinoid, asam salisilat, atau benzoil peroksida maka berisiko memicu peradangan dan iritasi pada kulit normal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com