Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ikan Koi Ternyata Bisa Bertahan Hidup Lama, Ada yang Umurnya 200 Tahun

Kompas.com - 20/09/2023, 05:22 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber AZ Animals

Jika kita tertarik untuk merawat ikan koi sendiri, berikut adalah tips terbaik untuk memperpanjang umurnya.

• Mempertahankan suhu yang sesuai

Koi sangat toleran terhadap iklim. Ikan ini bahkan telah dikenal dapat berhibernasi di suhu yang sangat dingin.

Namun, ikan koi tidak cukup toleran untuk bertahan pada suhu sedingin es, terutama jika air di kolam membeku.

Membeli pemanas untuk bulan-bulan musim dingin diperlukan demi menjaga koi tetap hidup. Idealnya, suhu terbaik untuk ikan koi adalah antara 18-23 derajat celsius.

• Menyiapkan kolam dengan ukuran yang tepat

Ikan koi akan membutuhkan banyak ruang. Bagaimana pun, koi adalah ikan yang cukup besar dan membutuhkan banyak ruang untuk berenang.

Kedalaman kolam bisa disesuaikan dengan jenis ukuran ikan, tapi rata-rata koi memerlukan kedalaman sekitar 80 cm atau lebih.

• Memberi makan dengan benar

Ketika ingin memperpanjang umur ikan koi, makanan adalah salah satu faktor terpenting.

Tanpa pola makan yang tepat, ikan koi tidak akan tumbuh menjadi ikan berwarna-warni yang indah seperti yang kita inginkan.

Selain itu, koi adalah omnivora, yang berarti ikan ini membutuhkan daging dan sayuran.

Jadi, pastikan untuk memberi koi makanan berupa cacing, udang air asin, dan banyak sayuran untuk memastikannya mendapatkan semua yang dibutuhkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com