Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Film Konser Tersukses Dunia Sebelum "Taylor Swift: The Eras Tour"

Kompas.com - 06/11/2023, 15:45 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

Sumber Deadline

KOMPAS.COM - Film konser Taylor Swift: The Eras Tour tengah mendominasi layar bioskop.

Rekaman tur terakhir Taylor Swift ini memang sukses menghibur para penggemar yang tak bisa menyaksikan penampilan idolanya secara langsung.

Selain itu, layar super besar dengan audio yang optimal juga menghadirkan sensasi yang cukup memuaskan para penontonnya.

Baca juga: 3 Fakta Menarik di Balik Film Konser Taylor Swift: The Eras Tour

Mereka bisa mendengarkan lagu favorit dengan nyaman tanpa harus berdesak-desakan, penuh dan suasana tidak nyaman lain saat konser.

Sebelum kesuksesan Taylor Swift: The Eras Tour, sebenarnya sejumlah musisi lain juga pernah merilis film serupa.

Beberapa di antaranya sukses besar dan mencetak rekor sebagai yang terlaris di dunia.

Simak daftarnya yang dirangkum Kompas.com:

10. U2: 3D

Film ini merupakan presentasi 3-D dari tur global Vertigo yang dijalani band Irlandia tersebut.

Direkam di tujuh lokasi konser berbeda, film ini menggunakan kamera 3-D dalam jumlah terbesar yang pernah digunakan untuk satu proyek pada saat itu.

Dirilis tahun 2007 dan telah menghasilkan keuntungan setidaknya 10,3 juta dollar AS sampai saat ini.

9. Glee: The 3D Concert Movie

Film konser ini adalah rekaman konser musim panas Glee Live! yang digelar pada 2011.

Berisi penampilan para bintang Glee, kisah hidup sejumlah penggemar dan bagimana serial tersebut memengaruhi mereka.

Baca juga: Disebut Kutukan, 3 Bintang Serial Glee Meninggal Secara Tragis, Termasuk Naya Rivera

Film ini dirilis pada tahun 2011 dan hingga saat ini telah meraup 11,8 juta dollar AS di dalam negeri saja.

8. Truth or Dare

Madonna via BillboardBillboard Madonna via Billboard

Film konser Madonna ini dirilis pada tahun 1991 berupa dokumenter penyanyi saat tur Blond Ambition setahun sebelumnya.

Popularitas Queen of Pop ini membuat ini film ini meraup keuntngan 15 juta dollar AS.

7. The 3D Concert Experience

Grup musik Jonas Brother juga menorehkan kesuksesan saat merilis film konser berjudul THE 3D CONCERT EXPERIENCE pada tahun 2009.

Film tersebut merekam momen tur Burning Up di tahun 2008 dan cuplikan kehidupan pribadi ketiga anggotanya, yang sukses menghasilkan uang sebesar 15 juta dollar AS.

Baca juga: 5 Fakta Perceraian Joe Jonas dan Sophie Turner

6. Part of Me

Film ini tidak hanya rekaman konser Katy Perry saja tapi juga kesehariannya saat menjalani tur California Dreams World.

Tangakapan Layar Instagram Penyanyi Katy PerryINSTAGRAM.COM / katyperry Tangakapan Layar Instagram Penyanyi Katy Perry

Mengisahkan pula sisi kehidupan pribadinya dan perkembangan kariernya sampai menjadi salah satu penyanyi terpopuler di Hollywood.

Dirilis tahun 2013 dan sudah meraup keuntungan 25,3 juta dollar AS.

5. This Is US

Film konser One Direction ini juga termasuk salah satu yang paling sukses di dunia.

Menampilkan perjuangan Niall, Zayn, Liam, Louis, dan Harry menapaki kariernya sejak di X-Factor sampai digilai penggemar di seluruh dunia.

Baca juga: Zayn Malik Akhirnya Ungkap Alasannya Tinggalkan One Direction

Puncaknya adalah penampilan konser mereka di O2 Arena London, yang dianggap salah satu lokasi bergengsi bagi para musisi.

Film ini dirilis pada tahun 2013 dan hingga saat ini telah meraup 28,8 juta dollar AS.

4. Woodstock

Jimi Hendrix saat tampil dalam festival musik, Woodstock Music and Art Fair, pada 1969.ENCYCLOPEDIA BRITANNICA / BARRY Z LEVINE—HULTON ARCHIVE / GETTY IMAGES Jimi Hendrix saat tampil dalam festival musik, Woodstock Music and Art Fair, pada 1969.

Film konser ini mengabadikan kemeriahan konser rock legendaris ini yang berlangsung selama tiga hari.

Tak hanya pertunjukkan musik, Woodstock juga dianggap penting sebagai momen perayaan perdamaian dan cinta yang jadi isu penting di era 60-an.

Film ini dirilis pada tahun 1970 dan hingga saat ini telah meraup  35 juta dollar AS.

Baca juga: Penyelenggara dan Sutradara Woodstock, Michael Lang Meninggal Dunia

3. Best of Both Worlds Concert Tour

Film konser ini merupakan versi 3D tur Hannah Montana/Miley Cyrus di tahun 2007.

Dirilis di bioskop setahun setelahnya, kara ini berhasil meraup 65,2 juta dollar AS.

2. This Is It

Film ini merupakan kompilasi wawancara, latihan, dan cuplikan di belakang panggung saat persiapan tur This Is It Michael Jackson.

Ironisnya, konser yang telah terjual habis tiketnya itu tak pernah terwujud karena kematian King of Pop itu di Juni, 2009.

Baca juga: Tak Banyak yang Tahu, 7 Lagu Ini Ternyata Ditulis oleh Michael Jackson

Dirilis tak lama setelah kematiannya, film konser ini telah menghasilkan 72 juta dollar AAs.

1. Never Say Never

Film konser Justin Bieber ini pernah menjadi yang terlaris di dunia sebelum rekornya dipecahkan Taylor Swift.

Never Say Never berisikan aktivitas penyanyi ini dan sejumlah cuplikan penampilannya di tur dunia pada 2010 lalu.

Dirilis pada tahun 2011 dan menghasilkan keuntungan 73 juta dollar AS.

Baca juga: 3 Manfaat Nonton Konser Musik, Mulai dari Kesehatan Mental hingga Otak

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com