Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/11/2023, 05:56 WIB
Dinno Baskoro,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber LA Times

Lalu mungkin juga untuk menghentikan layanan berlangganan pada biaya-biaya dengan sistem pembayaran autodebet untuk lebih memahami jumlah uang yang keluar.

Baca juga: Cara Menjaga Kekuatan Mental Setelah PHK 

4. Negosiasi tagihan

Coba negosiasikan setiap tagihan yang muncul setiap bulan. Hubungi perusahaan kartu kredit atau layanan bulanan yang kita gunakan selama ini.

Bicarakan tentang cara berhenti berlangganan atau beralih ke biaya atau paket yang lebih terjangkau.

5. Bersikap lebih strategis pada gaji terakhir

Kata El-Amin, manfaatkanlah setidaknya gaji terakhir kita sebaik-baiknya. Setidaknya kita perlu menghitung biaya-biaya yang tidak perlu serta memangkas biaya itu untuk bisa hidup sehemat mungkin saat tidak ada pemasukan. 

6. Evaluasi asuransi dan manfaat lainnya

Evaluasi tagihan asuransi dan putuskan apakah kita membutuhkan perlindungan dari manfaat polis yang kita daftarkan atau tidak.

Misalnya, kita dapat memprioritaskan asuransi kesehatan dan asuransi jiwa yang memang sangat penting, lalu memangkas biaya asuransi yang bukan skala prioritas.

Selain itu bisa juga memilih polis asuransi lain dengan paket atau harga diskon yang lebih terjangkau.

7. Pikirkan pundi-pundi uang tambahan

Kita bisa memanfaatkan aset yang kita punya, misalnya punya rumah kosong lalu disewakan untuk menambah pundi-pundi uang saja atau menyewakan mobil.

Kita juga dapat menjual barang yang memang masih layak jual dan kita benar-benar tidak terlalu membutuhkannya.

Minimal, uang tambahan itu bisa terus masuk ke rekening kita untuk menopang kebutuhan hidup sampai mendapatkan pekerjaan baru.

Baca juga: Waspadai, 5 Tanda Kamu adalah Karyawan yang Akan Terkena PHK 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com