Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/02/2024, 16:11 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Banyak orang ingin tampil prima saat merayakan Hari Raya Idul Fitri.

Tak heran, toko-toko dibanjiri pengunjung jelang Hari Lebaran. Biasanya, sejak satu atau dua pekan sebelumnya.

Pada momen tersebut, toko-toko ramai pengunjung, sehingga sesi berbelanja menjadi kurang nyaman. Belum lagi jika kita kehabisan baju incaran.

Lalu, bagaimana jika kita membelinya secara online, kapan waktu terbaik melakukannya?

Kapan waktu terbaik beli baju Lebaran online?

Ketika membeli pakaian Lebaran secara online, pesanan akan diantarkan oleh kurir jasa pengantar.

Jangan lupa, ketika permintaan tinggi, maka waktu ketibaan pesanan juga bisa semakin lama. Termasuk pada momen jelang Hari Lebaran.

Maka, membeli sesegera mungkin menjadi pilihan yang tepat.

Selain jasa antar yang kebanjiran order jelang Lebaran, berbagai perusahaan memberi izin libur Lebaran berbeda-beda.

Sehingga, memesan terlalu mepet tidak hanya berisiko pesanan kita tiba terlambat, tetapi juga tidak bisa lagi memesannya.

Apalagi jika Lebaran berdekatan dengan waktu turunnya Tunjangan Hari Raya (THR).

"Kami tidak bisa deliver produk ketika teman-teman mau mudik. (Misalnya) pesan lima hari sebelum mudik, otomatis challenge buat kami," ujar Commercial Director Zalora Indonesia, Victor Yap ketika ditemui di sela Zaloraya 2024 di Mal Kota Kasablanka, belum lama ini.

Victor menyebutkan, untuk membeli baju Lebaran secara online biasanya mulai ramai dua pekan sebelumnya.

Namun, periode tersebut relatif untuk produk baju umum non-desainer, seperti baju koko, kaftan, dan lainnya.

Sementara untuk pakaian rancangan desainer, bisa lebih awal lagi, yakni satu hingga dua bulan sebelum Lebaran.

Untuk itu, beberapa merek busana desainer, termasuk acara milik Zalora dan mengajak beberapa desainer yang bertajuk Zaloraya, digelar sebelum bulan Ramadhan.

"Untuk desainer bakal ready dua bulan sebelum Lebaran. Makanya kenapa kami memilih tanggal ini (akhir Februari) untuk event karena paling pas, mendekati puasa," ucap Victor.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

7 Macam Love Languange dan Artinya, Kamu yang Mana? 

7 Macam Love Languange dan Artinya, Kamu yang Mana? 

Feel Good
6 Cara Memakai Gua Sha agar Manfaatnya Maksimal

6 Cara Memakai Gua Sha agar Manfaatnya Maksimal

Look Good
Pijat Wajah dengan Gua Sha, Waspadai Risiko Ini

Pijat Wajah dengan Gua Sha, Waspadai Risiko Ini

Look Good
Berapa Kali Sehari Menggunakan Gua Sha?

Berapa Kali Sehari Menggunakan Gua Sha?

Look Good
Apa Itu Love Language?

Apa Itu Love Language?

Feel Good
Apakah Gua Sha Bisa Meniruskan Pipi?

Apakah Gua Sha Bisa Meniruskan Pipi?

Look Good
Kini Ada Pisau Lipat Swiss Army Tanpa Mata Pisau, Kenapa?

Kini Ada Pisau Lipat Swiss Army Tanpa Mata Pisau, Kenapa?

Look Good
Ketika Gaya Kampus Mengubah Cara Orang Berpakaian

Ketika Gaya Kampus Mengubah Cara Orang Berpakaian

Look Good
6 Cara Mencukur Bulu Ketiak yang Benar agar Tak Iritasi 

6 Cara Mencukur Bulu Ketiak yang Benar agar Tak Iritasi 

Look Good
4 Cara Membuat Masker Kopi untuk Wajah Sesuai Kondisi Kulit

4 Cara Membuat Masker Kopi untuk Wajah Sesuai Kondisi Kulit

Look Good
3 Tips Merawat Rambut Bercabang, Rutin Gunting Ujung Rambut

3 Tips Merawat Rambut Bercabang, Rutin Gunting Ujung Rambut

Look Good
5 Cara Menghilangkan Bulu Ketiak Secara Alami 

5 Cara Menghilangkan Bulu Ketiak Secara Alami 

Look Good
Apakah Kopi Dapat Menghilangkan Bulu Ketiak? 

Apakah Kopi Dapat Menghilangkan Bulu Ketiak? 

Feel Good
6 Tips Menghindari Rambut Rontok Saat Tidur

6 Tips Menghindari Rambut Rontok Saat Tidur

Look Good
Kunyit Bisa Menghilangkan Bulu Ketiak, Simak Caranya 

Kunyit Bisa Menghilangkan Bulu Ketiak, Simak Caranya 

Look Good
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com