Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puma Buka Gerai Flagship di Grand Indonesia, Bertema Sinema

Kompas.com - 10/03/2024, 18:15 WIB
Via Furgativa Gumilar ,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.comBrand perlengkapan olahraga global Puma meresmikan gerai flagship ketiganya yang berlokasi di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (7/3/2024).

Bertemakan “BIOSKOPUMA”, gerai ini terinspirasi dari kekayaan warisan sinema Jakarta yang dipadukan dengan sejarah panjang serta pendekatan inovatif Puma dalam dunia perlengkapan olahraga.

Baca juga:

Sebelumnya, gerai flagship sudah dibuka lebih dulu di Pondok Indah Mall dan Senayan City.

Tak hanya menghadirkan koleksi-koleksinya, Puma ingin setiap konsumen mempunyai pengalaman lain yang lebih bermakna, yakni dengan menghadirkan sejumlah aktivitas pendukung.

Di gerai flagship ini, Puma menghadirkan wadah kolaborasi dan kreativitas bagi anak muda yang bersifat sharing bersama, seperti menggambar dan melukis, dengan menyediakan tutor profesional.

“Kami ngin ada program yang berkelanjutan di ketiga store flagship Puma, untuk generasi-generasi sekarang. Di dalamnya kami ingin ada kegiatan sharing sesuatu, seperti menggambar,” ujar Achyat Rachman, Country Manager Puma Indonesia di Jakarta, Kamis.

Koleksi sepatu puma di flagship store PUMA, Grand Indonesia, Jakarta, Kamis (7/3/2024)KOMPAS.com/ Via Furgativa Gumilar Koleksi sepatu puma di flagship store PUMA, Grand Indonesia, Jakarta, Kamis (7/3/2024)

Program ini adalah bagian dari "Puma Live" yang bertujuan untuk menghadirkan kehidupan pada gerai-gerainya melalui aktivitas yang akan diadakan setiap bulannya di setiap gerai flagship.

“Kami ingin ada komunitas di dalamnya. Jadi konsumen mempunyai pengalaman lain selain berbelanja dan bisa menjadi rumah bagi konsumen kami,” tuturnya.

Baca juga:

Achyat berharap Puma bisa menjadi seperti rumah dengan mengadakan kegiatan Puma Live yang berfokus kepada tiga pilar, yaitu Live Workshop, Live Athleisure, dan Live Collaboration.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com