Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/06/2024, 12:26 WIB
Devi Pattricia,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jakarta X Beauty kembali hadir menyapa para beauty enthusiast di Jabodetabek. Perhelatan kecantikan tahunan ini resmi dibuka pada hari ini, Kamis (6/6/2024) di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat.

Berdasarkan pantauan Kompas.com di lokasi, sejak pukul 09.45 WIB, para pengunjung mulai memadati lokasi pintu masuk yang berada di teras depan JCC.

Antrean para pengunjung terus memanjang sampai bagian luar garis pembatas.

Baca juga: Jakarta X Beauty 2024 Digelar 6-9 Juni, Hadir Lebih dari 400 Brand

Mereka berbondong-bondong untuk segera masuk ke dalam dan juga membeli tiket langsung di lokasi. Selain itu, para jastipers yang sejak pagi sudah mengantri di pintu masuk sembari membawa koper.

Sementara itu, CEO Female Daily Network, Hanifa Ambadar menjelaskan bahwa acara ini menjadi peluang besar untuk UMKM maupun merek skincare lokal untuk mengembangkan pasar agar masuk ke pasar internasional.

“Ketika kita masuk ke pasar Internasional sudah siap secara produk. Indonesia itu punya kearifan lokal yang banyak, bahkan ingredients lokal juga banyak yang berkualitas,” kata Hanifa dalam Talkshow Jakarta X Beauty di JCC.

“Hampir semua skincare lokal Indonesia juga bersertifikat halal, itu juga jadi salah satu keuntungan Indonesia,” sambungnya.

Para pengunjung terus memadati pintu masuk Jakarta X Beauty di JCC, Kamis (6/6/2024).KOMPAS.com/DEVI PATTRICIA Para pengunjung terus memadati pintu masuk Jakarta X Beauty di JCC, Kamis (6/6/2024).

Beberapa hal yang harus diperhatikan bagi para pengunjung yang datang ke Jakarta X Beauty yaitu dilarang untuk membawa koper berukuran 28 inci.

Selain itu, pengunjung yang membawa rokok ataupun senjata tajam juga tidak diperkenankan masuk.

Baca juga: 7 Merek Skincare Lokal Murah di Bawah Rp 50.000

Bagi pengunjung yang membawa anak, maka tidak diperbolehkan untuk membawa masuk stroller. Kami bisa titipkan di tempat penitipan sebelum masuk ke dalam venue.

Jika kamu ingin membeli tiket masuk secara langsung di lokasi (On the Spot/OTS), maka kamu bisa siapkan uang sebesar Rp 30.000 per hari untuk tiket kategori Silver.

Sedangkan untuk tiket kategori Gold dengan akses 4 hari dibanderol seharga Rp 90.000.

Pengunjung yang ingin membeli tiket kategori Platinum untuk akses empat hari, pengunjung akan mendapatkan tote bag eksklusif. Harga untuk satu tiket Platinum dibanderol seharga Rp 125.000.

Suasana hari pertama event Jakarta x Beauty 2024 di JCC Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024). KOMPAS.com/DEVI PATTRICIA Suasana hari pertama event Jakarta x Beauty 2024 di JCC Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024).

Lebih lanjut, acara yang mengusung tema “Feature of Beauty” ini digelar selama empat hari, yaitu mulai tanggal 6-9 Juni 2024 mendatang.

Bagi yang ingin mengunjungi Jakarta X Beauty, gate akan dibuka mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 22.00 WIB.

Setiap harinya pun akan hadir berbagai beauty content creator, artis, maupun dokter kecantikan yang mengisi talkshow maupun mewakili brand-brand tertentu.

Baca juga: Ramai Soal Kosmetik KW di TikTok, Ini 5 Cara Bedakan yang Palsu

Khusus di tahun ini, Jakarta X Beauty menggandeng lebih dari 400 brand kecantikan ternama di Indonesia.

Tak hanya membuka booth saja, mereka juga turut serta memeriahkan Jakarta X Beauty dengan berbagai promo dengan harga yang miring.

Selain berbelanja, para pengunjung juga bisa mencoba berbagai aktivitas seru seperti skin test, mendengarkan talkshow seputar perawatan tubuh, berbagai treatment gratis, dan masih banyak lagi.

 
 
 
Sieh dir diesen Beitrag auf Instagram an
 
 
 

Ein Beitrag geteilt von KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com