Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/07/2023, 17:00 WIB
Dinno Baskoro,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Cuddling atau berpelukan dengan pasangan dapat memicu berbagai reaksi fisik dan emosional pada tubuh.

Tak heran jika aktivitas yang satu ini direkomendasikan untuk dilakukan secara teratur.

Pasalnya, beberapa manfaat cuddling mungkin bisa kita rasakan dan dapat menjadi cara terbaik untuk membuat tubuh dan hubungan tetap sehat.

Baca juga: Cuddling Hewan Kesayangan Bantu Jaga Kesehatan Mental 

Reaksi pada tubuh saat melakukan cuddling

Aktivitas romantis seperti cuddling melibatkan banyak sentuhan fisik, gerakan memijat, tekanan lembut bahkan beberapa posisi yang bisa meningkatkan kesejahteraan fisik serta mental.

Menurut Tiffany Field, PhD, peneliti sekaligus direktur Touch Research Institute di departemen pediatri, University of Miami School of Medicine, mengatakan, manfaat cuddling berkaitan dengan efek pada pengurangan rasa nyeri, kecemasan sampai depresi.

Fields dan tim Touch Research Institute-nya juga telah melakukan lebih dari 100 penelitian tentang pelukan, pegangan tangan, terapi pijat, dan yoga pada orang sehat dan mereka yang memiliki kondisi medis dan kejiwaan.

Merangkum beberapa hasil riset dan penelitian yang dilakukan itu, berikut sejumlah reaksi pada tubuh saat melakukan cuddling.

1. Memberi stimulus pada sistem saraf

Tekanan lengan saat cuddling yang diterima seseorang dapat memberikan sinyal ke otak untuk mengurangi tingkat stres.

"Saat kulit digerakkan, stimulasi reseptor tekanan di bawah kulit bisa meningkatkan aktivitas vagal atau vagus," kata Fields.

Aktivitas vagus yang memberi stimulus pada saraf kranial itu dapat mengalir ke beberapa bagian tubuh dan membuat sistem saraf jadi lebih rileks.

2. Merespons sistem kekebalan tubuh

Sistem saraf dalam keadaan rileks itu bisa memicu detak jantung dan pola gelombang otak menjadi lebih rileks.

Sebuah studi pada tahun 2014 di fakultas ilmu psikologi di University of Miami School of Medicine menemukan bahwa berpelukan mirip seperti dukungan sosial.

Pada gilirannya hal itu bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh yang bisa menangkal berbagai penyakit seperti flu.

"Hormon stres, termasuk kortisol jadi menurun. Dengan demikian sel pembunuh virus secara alami dapat meningkat."

"Tak cuma virus, tapi kekebalan tubuh meningkat juga bisa menangkal infeksi bakteri, virus dan sel kanker," papar Fields.

Baca juga: 4 Tips Cuddling agar Pasangan Merasa Nyaman 

Ilustrasi cuddlingFreepik Ilustrasi cuddling

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com