Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/03/2024, 19:45 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

 

KOMPAS.com - Mengenakan baju baru saat Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri menjadi salah satu tradisi masyarakat muslim Indonesia. Bahkan, ada yang mulai membeli baju Lebaran sebelum Ramadhan.

Meskipun tidak semua orang membeli baju baru, namun tempat beli baju Lebaran selalu dipadati pengunjung menjelang Ramadhan dan hari raya.

Baca juga:

Buat warga Semarang dan sekitarnya, ada sejumlah tempat beli baju Lebaran di Semarang yang bisa kamu kunjungi. Mulai dari pasar hingga pusat perbelanjaan modern alias mal. 

Tempat beli baju Lebaran di Semarang

Kompas.com merangkum tempat beli baju Lebaran di Semarang, sebagai berikut. 

Ilustrasi LebaranDOK. SHUTTERSTOCK Ilustrasi Lebaran

1. Pasar Johar 

Pasar Johar merupakan surga belanja di Kota Semarang yang sudah terkenal hingga luar kota. Pasar yang berada di Jalan KH. Agus Salim ini, merupakan pusat belanja barang murah dan terlengkap. 

Selain baju Lebaran, pengunjung bisa menemukan beragam barang lainnya di Pasar Johar. Mulai dari pakaian non busana muslim, batik, aksesoris, barang elektronik, kuliner, dan sebagainya. 

Pasar Johar juga merupakan destinasi wisata belanja di Kota Lumpia. Tidak heran jika pasar legendaris ini, selalu ramai pengunjung setiap hari, utamanya menjelang Lebaran.  

2. Pasar Sentiling 

Pasar Sentiling terletak di Kota Lama, Semarang. Melansir dari Dinas Pariwisata Kota Semarang, pasar modern ini diadopsi dari kegiatan pameran pada 1914 di masa kolonial, bernama Tentoonstelling. 

Pengunjung bisa menjumpai beragam produk UMKM mulai dari pakaian, aksesoris, makanan, minuman, dan sebagainya. Termasuk, baju muslim yang dapat dipakai saat Lebaran. 

3. Paragon Mall 

Kota Semarang memiliki mal yang memiliki tenant lengkap, termasuk baju muslim. Salah satu mal populer di Kota Semarang adalah Paragon Mall yang berlokasi di Jalan Pemuda Semarang.

Paragon Mall mengusung konsep one stop destination yang menggabungkan pusat perbelanjaan modern, tempat rekreasi keluarga, dan hotel bintang lima. 

Sambil hunting baju Lebaran, pengunjung disuguhkan dengan eksterior dan interior megah Paragon Mall. Dari luar, bangunan mal dan hotel berbentuk heksagonal mirip seperti bahtera raksasa.

4. Mal Ciputra  

Tempat beli baju Lebaran di Semarang selanjutnya adalah Mal Ciputra. Lokasinya berada di kawasan strategis, Simpang Lima Semarang.

Mengutip situs resmi Mal Ciputra Semarang, pusat perbelanjaan ini memiliki luas lebih dari 40.000 meter persegi. Saat ini, Mal Ciputra Semarang berisi lebih dari 200 tenant yang terdiri dari berbagai branded tenant maupun local tenant

Mal ini memiliki konsep konsep lifestyle shopping centre yang memadukan design interior modern klasik. Sembari mencari baju Lebaran, kamu bisa hangout di Mal Ciputra. 

5. DP Mall 

Mal populer lainnya di Kota Semarang adalah DP Mall. Pusat perbelanjaan ini juga memiliki fasilitas dan tenant yang lengkap baik lokal maupun internasional. 

Kamu bisa menjumpai beragam baju Lebaran dengan model kekinian di DP Mall. Alamatnya berada di Jalan Pemuda, Kota Semarang. 

6. Pand’s 

Pand’s merupakan toko busana muslim yang memiliki cabang di sejumlah kota besar. Kamu bisa mengunjung cabang Pand’s di Semarang yang berada di Jalan Pandanaran Nomor  45 – 47, Randusari, Kecamatan Semarang Selatan.

Pengunjung bisa menjumpai koleksi baju muslim untuk anak-anak, remaja hingga dewasa. Selain itu, toko ini juga menawarkan berbagai perlengkapan umrah dan haji.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com