Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Inspirasi Berbusana Batik Kekinian dari Para Desainer Ternama

KOMPAS.com - Hari Batik Nasional diperingati pada 2 Oktober setiap tahunnya.

Ini merupakan penanda momen bersejarah di mana 11 tahun lalu batik ditetapkan sebagai Intangible Cultural Heritage (ICH) UNESCO atau Warisan Budaya Takbenda.

Pakaian batik sering digunakan untuk bekerja atau menghadiri acara resmi, seperti menghadiri pernikahan atau rapat.

Namun, jika kamu memadukannya dengan tepat, pakaian batik juga bisa digunakan untuk momen santai, lho.

Berikut inspirasi berbusana batik kekinian dari koleksi para desainer ternama tanah air:

1. Blazer
Blazer bisa menjadi item statement untuk tampil gaya bersama batik. Koleksi kolaborasi Iwan Tirta Private Collection bersama Rama Dauhan dan RAN ini bisa dijadikan inspirasi.

Kamu bisa memadukan blazer batik dengan kemeja polos dan menggunakan sneakers berwarna senada. Untuk memberi kesan tampilan yang lebih tegas, kamu juga bisa mengenakan celana dengan motif batik yang sama.

Turban batik bisa dipadukan dengan kemeja atau kaos polos, yang tentunya bisa membuat penampilanmu naik level.

Tak perlu repot memilih atasan yang cocok, cukup pilih baju polos dengan warna sesuai selera dan kamu sudah bisa tampil gaya.

Jika masih bingung memilih, gaya model Kelly Tandiono dengan kain dari Parang Kencana ini bisa menjadi inspirasi.

Salah satu outer dari koleksi Anne Avantie ini bisa dijadikan inspirasi. Jika memiliki outer batik serupa, kamu bisa memadukannya dengan kaos atau dress berwarna senada dengan batikmu. Sederhana, bukan?

Selain bisa dijadikan syal dengan berbagai gaya, scarf juga bisa dibentuk menjadi turban, bandana atau dijadikan kerudung untuk kamu yang berhijab.

Desainer Ghea Panggabean pernah berbagi beberapa inspirasi menggunakan scarf bermotif batik jumputan lewat akun Instagramnya. Bagaimana, cantik kan?

https://lifestyle.kompas.com/read/2020/10/02/094348920/5-inspirasi-berbusana-batik-kekinian-dari-para-desainer-ternama

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke