Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ultherapy, Teknologi Mengencangkan Kulit Wajah Tanpa Operasi

KOMPAS.com - Prosedur perawatan untuk mengangkat dan mengencangkan kulit wajah menjadi pilihan banyak perempuan di usia pertengahan. Kini prosedur ini bisa dengan mudah dan aman dilakukan walau tanpa pisau operasi.

Teknologi yang sudah mendunia dan juga satu-satunya perawatan pengencangan kulit (lifting) non-invasif yang diakui FDA adalah perawatan ultherapy.

Perawatan ini bekerja pada lapisan terdalam kulit, menghantarkan energi ultrasound pada kedalaman dan titik yang ditargetkan secara akurat. Dengan kata lain, perawatan kulit kendur dilakukan dari dalam.

Dijelaskan oleh dr.Ni Nyoman Indra Lesthari Sp.KK, FINSDV, penuaan kulit seperti keriput, kantung mata, atau pun kulit yang kendur, bukan cuma permasalahan yang terjadi di permukaan kulit, tetapi lapisan lebih dalam.

"Karena itu kalau ingin treatment untuk antiaging tidak cukup hanya di lapisan kulit saja," ujar dokter Indra dalam acara konferensi pers yang diadakan oleh Merz Aesthtetics di Jakarta (30/5/2022).

Menurut dokter Indra, ultherapy memiliki perbedaan dengan treatment lain karena memiliki dukungan berupa gambaran visual kulit secara real-time sehingga dokter dapat melihat dan menargetkan secara presisi area yang perlu dirangsang untuk produksi kolagen baru.

Prosedur ultherapy menggunakan alat yang akan memancarkan gelombang ultrasound ke dalam kulit dan memberikan sensasi hangat.

Sebagian pasien yang melakukan perawatan ini mengatakan skala nyerinya tergolong ringan atau masih bisa ditoleransi. Kelebihan lain adalah tidak ada efek kemerahan dan memar pada kulit.

Memberi fondasi kulit kencang

Ditambahkan oleh dr.Jeffry Setiawan, perawatan ultherapy bisa diibaratkan seperti membangun fondasi yang kuat sebelum melakukan perawatan antipenuaan lainnya.

"Dalam praktik sehari-hari, ultherapy sangat membantu fondasi treatment antiaging karena memberi penguatan dari pabrik kolagennya," ujar dokter Jeffry dalam acara yang sama.

Dia menegaskan, ultherapy bukan untuk menggantikan tindakan lain untuk mengencangkan kulit, seperti suntikan filler atau pun botoks, namun bisa dikombinasikan.

Pada umumnya ultherapy cukup dilakukan satu kali setahun dan hasil perawatan akan terlihat sekitar dua bulan, yaitu saat pertumbuhan kolagen baru. Efeknya berupa kulit yang lebih kencang dan area kulit lebih halus dan tampak lebih muda.

"Pada pasien usia 30,40, atau 50 tahun, hasilnya tidak akan pernah sama. Terkadang juga perlu dikombinasi dengan perawatan lain," kata dr.Jeffry.

Chief Representative Merz Aesthetics Indonesia, Heidy Sembung, mengatakan Ultherapy merupakan prosedur yang sudah banyak diteliti dan terbukti secara klinis efektif.

"Ultherapy sebagai bagian dari Merz Aesthtetics dilengkapi dengan fitur real time imaging sehingga membuatnya aman dan akurat. Di dunia, tindakan ini sudah dilakukan pada lebih dari dua juta pasien, dan Asia termasuk penyumbang terbanyak," kata Heidy.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/05/31/164651720/ultherapy-teknologi-mengencangkan-kulit-wajah-tanpa-operasi

Terkini Lainnya

Pijat Wajah dengan Gua Sha, Waspadai Risiko Ini

Pijat Wajah dengan Gua Sha, Waspadai Risiko Ini

Look Good
Berapa Kali Sehari Menggunakan Gua Sha?

Berapa Kali Sehari Menggunakan Gua Sha?

Look Good
Apa Itu Love Language?

Apa Itu Love Language?

Feel Good
Apakah Gua Sha Bisa Meniruskan Pipi?

Apakah Gua Sha Bisa Meniruskan Pipi?

Look Good
Kini Ada Pisau Lipat Swiss Army Tanpa Mata Pisau, Kenapa?

Kini Ada Pisau Lipat Swiss Army Tanpa Mata Pisau, Kenapa?

Look Good
Ketika Gaya Kampus Mengubah Cara Orang Berpakaian

Ketika Gaya Kampus Mengubah Cara Orang Berpakaian

Look Good
6 Cara Mencukur Bulu Ketiak yang Benar agar Tak Iritasi 

6 Cara Mencukur Bulu Ketiak yang Benar agar Tak Iritasi 

Look Good
4 Cara Membuat Masker Kopi untuk Wajah Sesuai Kondisi Kulit

4 Cara Membuat Masker Kopi untuk Wajah Sesuai Kondisi Kulit

Look Good
3 Tips Merawat Rambut Bercabang, Rutin Gunting Ujung Rambut

3 Tips Merawat Rambut Bercabang, Rutin Gunting Ujung Rambut

Look Good
5 Cara Menghilangkan Bulu Ketiak Secara Alami 

5 Cara Menghilangkan Bulu Ketiak Secara Alami 

Look Good
Apakah Kopi Dapat Menghilangkan Bulu Ketiak? 

Apakah Kopi Dapat Menghilangkan Bulu Ketiak? 

Feel Good
6 Tips Menghindari Rambut Rontok Saat Tidur

6 Tips Menghindari Rambut Rontok Saat Tidur

Look Good
Kunyit Bisa Menghilangkan Bulu Ketiak, Simak Caranya 

Kunyit Bisa Menghilangkan Bulu Ketiak, Simak Caranya 

Look Good
Cara Membuat Rambut Menjadi Tebal secara Alami

Cara Membuat Rambut Menjadi Tebal secara Alami

Look Good
Zodiak dengan Sifat Menyebalkan, Siapa Juaranya?

Zodiak dengan Sifat Menyebalkan, Siapa Juaranya?

Feel Good
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke