Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Manfaat Mengecilkan Pori-pori Kulit Wajah, Ini Kata Dokter...

Banyak wanita ingin mengecilkan pori-pori dengan alasan utama, yakni mempercantik penampilan wajah mereka dengan membuat tekstur wajah lebih halus.

Namun, tidak hanya untuk memperbaiki penampilan wajah, mengecilkan pori-pori ternyata juga memiliki manfaat lainnya, seperti mengurangi minyak berlebih dan mencegah timbulnya jerawat.

Manfaat mengecilkan pori-pori

Menurut seorang dokter kulit dan vice president medical & training ZAP, Dr Dara Ayuningtyas, pori-pori besar umumnya bisa disebabkan karena dua hal, yakni genetik dan penggunaan skincare yang kurang tepat.

Namun, kita bisa mengecilkan pori-pori dengan perawatan di klinik kecantikan, yang bermanfaat untuk mempercantik penampilan sekaligus mencegah masalah jerawat.

"Manfaat mengecilkan pori-pori adalah agar kelenjar minyak di wajah kita tidak berlebihan," kata Dara kepada Kompas.com saat ditemui di acara ZAP di Jakarta, beberapa waktu lalu.

"Mengecilkan pori-pori juga mencegah jerawat pada orang-orang dengan tipe kulit yang rentan," jelas dia.

Sebab, dia menambahkan, pori-pori kulit wajah yang besar cenderung memproduksi kelenjar minyak yang banyak.

Dan apabila kita tidak rutin menjaga kebersihan, otomatis bakteri p.acne akan berkembang dan menyebabkan munculnya jerawat.

"Jadi, orang yang memiliki pori-pori besar dan minyaknya berlebihan sangat dianjurkan untuk melakukan perawatan yang bisa mengecilkan pori-pori," saran Dara.

"Memperkecil pori-pori sendiri tidak ada efek sampingnya pada kesehatan, yang penting tidak dihilangkan ya."

"Karena bagaimanapun, pori-pori tetap berguna supaya kita bisa mengeluarkan sisa-sisa dari sel kulit di dalam itu melalui pori-pori, tetapi juga jangan terlalu besar," ungkapnya.

Perawatan untuk memperkecil pori-pori

Untuk membantu para wanita mengatasi masalah pori-pori besar, ZAP menghadirkan perawatan terbaru, yaitu Z-tox Micro Injection dan Picoway.

"Perawatan Z-tox Micro Injection merupakan hasil dari riset panjang tim medis ZAP yang telah diujicoba ke semua dokter kami," kata Dara.

"ZAP mengembangkannya dengan menggunakan produk yang telah terdaftar BPOM dan pastinya halal."

"Oleh sebab itu, pelanggan ZAP dapat mencoba perawatan terbaru ini dengan nyaman, tanpa khawatir dampak negatifnya," ujar dia.

Z-tox Micro Injection merupakan inovasi terbaru ZAP dengan menggunakan Botulinum Toxin yang telah dikenal bermanfaat untuk mengurangi kerutan di wajah.

Protein neurotoxin tersebut dihasilkan oleh bakteri Clostridium Botulinum yang kemudian diinjeksikan secara intradermal di lapisan epidermis dengann menggunakan alat vital injector.

Perawatan ini juga bermanfaat untuk mengurangi produksi minyak
berlebih, mengecilkan pori-pori, dan mengurangi jerawat.

"Hasil Z-tox Micro Injection membutuhkan waktu satu hingga tiga hari untuk bekerja, bisa sampai tujuh hari pada beberapa orang," terang Dara

"Untuk hasil yang maksimal, Z-tox dapat diulang setiap tiga bulan sekali atau
dapat juga dikombinasikan dengan perawatan lainnya," imbuh dia.

Sementara itu, perawatan Picoway memungkinkan terjadinya transfer gelombang energi menuju lapisan kulit terdalam secara ultra singkat, lebih cepat dari satuan nanosecond.

Dalam bahasa medis, proses ini terjadi secara Photoacoustic.

"Berkat daya jangkaunya, perawatan Picoway efektif untuk mengatasi masalah hiperpigmentasi seperti melasma, flek hitam, freckles, dan bekas jerawat," kata Dara.

"Tak hanya itu, perawatan ini juga memberikan efek rejuvination sehingga dapat menghilangkan kerutan halus di sekitar wajah," terangnya.

Saat ini jumlah alat laser Picoway masih terbatas, yaitu hanya ada 45 mesin di seluruh Indonesia.

Namun, pelanggan bisa mencoba perawatan yang minim rasa sakit ini di ZAP Premiere Pondok Indah dan ZAP Premiere Menteng Jakarta.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/04/09/040000020/manfaat-mengecilkan-pori-pori-kulit-wajah-ini-kata-dokter-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke