Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Anta Shock Wave 5, Sepatu Anyar Kyrie Irving Pasca-Putus dari Nike

Pemain guard Dallas Mavericks ini berziarah ke turnamen bola basket legendaris Pro-Am yang digelar di Compton, California.

Penampilannya pun mengesankan, dan bahkan menorehkan rekor. Irving menjadi pemain NBA pertama yang mencatatkan triple-double dalam pertandingan Drew League.

Setelah menghadapi masa-masa paling penuh gejolak dalam karier profesionalnya, Irving belum lama ini menandatangani perpanjangan kontrak dengan Dallas.

Selain itu, dia juga mendapat kontrak sepatu multi-tahun dengan Anta-merek sepatu asal China, setelah sebelumnya meninggalkan Nike yang telah ikut membesarkan namanya.

Kontrak sepatu lima tahun untuk Irving ini mencakup lini produk sepatu signature, dan menjadikan dia memegang jabatan sebagai Chief Creative Officer Anta.

Sejak membuat pengumuman awal bulan ini, Anta Basketball tidak membuang-buang waktu untuk menempatkan sokongannya di percaturan liga bola basket NBA.

Ya, pemain NBA All-Star 8x ini bakal segera mengenakan Anta Shock Wave 5 di laga NBA.

Anta Shock Wave 5 diklaim mampu menawarkan teknologi yang mengesankan dengan kompromi harga yang lebih terjangkau -meski belum diungkap berapa harga sepatu ini.

Dengan model low-cut, sepatu ini menampilkan bagian atas yang ditenun dari benang berkekuatan tinggi, sementara teknologi nitrogen digunakan pada bagian insole dan midsole.

Lalu, ada pelat penyangga TPU bagian luar, pelat penyokong akselerasi TPU bagian depan, dan penyangga independen TPU berbentuk lengkung.

Sepatu ini pun dilengkapi dengan pelat serat karbon lengkung, dan sol luar karet yang dipadukan untuk meningkatkan stabilitas midsole.

Kita tunggu saja ya...

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/07/25/133024020/anta-shock-wave-5-sepatu-anyar-kyrie-irving-pasca-putus-dari-nike

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke