Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Inspirasi Virgil Abloh di Patung Mickey Mouse Rayakan 100 Tahun Disney

Sejumlah karya dihasilkan, yang terinspirasi dari kisah Disney, Pixar, Marvel, Star Wars, dan 20th Century.

Sebagai permulaan, Disney merilis hasil kolaborasinya dengan Virgil Abloh Securities, yang merupakan entitas kreatif warisan mendiang desainer fenomenal tersebut.

Kerja sama ini menghasilan sebuah patung Mickey Sorcerer’s Apprentice Mickey setinggi 1,8 meter, di Royal College of Art (RCA), London.

Patung seukuran tubuh manusia, yang diinspirasi oleh Disney’s Fantasia, ini dirancang oleh ALASKA ALASKA, layanan kreatif kontemporer yang juga peninggalan desainer yang wafat tahun 2021 itu.

Dinamai 'Structural Sorcerer - a Sorcerer's Apprentice Mickey Sculpture', karya ini terinspirasi dari karya Virgil Abloh dalam seri furnitur dan ilustrasi Mickey Mouse buatannya di tahun 2018.

"Sebagai bentuk penghormatan kepada warisan abadi Virgil Abloh, patung Mickey Sorcerer’s Apprentice ini mengambil inspirasi dari karyanya dalam seri furnitur dan ilustrasi Mickey Mouse yang ia ciptakan pada tahun 2018 untuk merayakan ulang tahun Mickey Mouse ke-90," ujar istri Virgil Abloh, Shannon Abloh, dalam rilis media yang diterima Kompas.com.

Adapun, patung ‘Structural Sorcerer —Sorcerer’s Apprentice Mickey Sculpture’ akan dipamerkan di RCA sepanjang musim panas tahun ini.

Hal ini sekaligus sebagai penghormatan untuk Virgil Abloh yang memang memiliki hubungan dekat dengan sekolah seni itu.

Royal College of Art London belum lama ini mengumumkan sebuah program beasiswa atas nama Virgil Abloh untuk mendukung para pelajar kulit hitam berbakat di Inggri.

Selain itu, Walt Disney juga menggandeng sejumlah nama besar di dunia fesyen, musik dan seni.

Beberapa nama besar yang terlibat termasuk Beyoncé, desainer sepatu Christian Louboutin, direktur kreatif Swarovski Giovanna Engelbert, dan desainer Amerika Tommy Hilfiger.

Jenama ternama seperti Adidas, Pandora dan Coach juga akan ikut menampilkan karya-karya unik mereka dalam perayaan ini.

Hasilnya akan digunakan untuk menggalang donasi bagi Make-A-Wish® Foundation, organisasi nirlaba yang berfokus pada anak-anak.

"Create 100 menampilkan kekuatan kreativitas untuk membawa harapan. Inisiatif inspiratif ini akan membantu mewujudkan harapan yang dapat mengubah hidup anak-anak yang hidup dengan penyakit kronis dari seluruh dunia," kata Luciano Manzo, Presiden dan CEO, Make-A-Wish International.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/08/08/210747220/inspirasi-virgil-abloh-di-patung-mickey-mouse-rayakan-100-tahun-disney

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke