Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/01/2019, 08:00 WIB
Nabilla Tashandra,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Banyak orang menyangka bahwa penurunan berat badan sukses jika kita merasa lapar. Padahal, hal yang membuat berat badan kita turun adalah gabungan olahraga dan asupn nutrisi seimbang.

"Jika kita turun berat badan hanya karena sering menahan lapar, hal itu tidak akan bertahan lama," tuturnya.

Walau begitu, beberapa pakar menganggap rasa lapar itu penting bagi keberhasilan diet.

Penasehat nutrisi Inggris dan personal trainer tersertifikasi di DW Fitness First, Hannah Bright meyakini bahwa rasa lapar terkadang diharapkan karena terjadinya defisit kalori.

"Artinya kita harus mengkonsumsi lebih sedikit kalori dan membakar lemak lebih banyak," katanya.

Pada tahapan tersebut, tak jarang kita merasa lapar. Sehingga rasa lapar tersebut menurutnya normal terjadi.

Baca juga: Diet Tinggi Serat, Cara Sehat Turunkan Berat Badan

Bright meyakini, kuncinya adalah menjaga rasa lapar ketika menjalani kalori defisit sehingga kita tidak rakus menghabiskan makanan apapun yang ada di depan mata.

"Kamu harus memastikan kalori defisit yang dilakukan cukup besar untuk menurunkan berat badan, namun tidak berarti membuatmu lapar sepanjang hari," ujarnya.

Bright menyarankan mereka yang menjalankan program penurunan berat badan untuk menyertakan banyak sayur-sayuran atau sumber serat karena bisa membuat perut kenyang.

Dengan cara ini diharapkan kita bisa menghindari rasa lapar yang terlalu berat ketika menjalani defisit kalori.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com