Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Penyebab Anak Hobi Begadang dan Cara Mengatasinya

Kompas.com - 07/07/2019, 20:00 WIB
Nabilla Tashandra,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber Motherly

4. Terlalu penasaran

Anak-anak seringkali memiliki khayalan yang luas tentang hal-hal ajaib yang mungkin terjadi di rumah mereka. Biasanya dipicu oleh suara-suara yang mereka dengar atau acara televisi yang mereka saksikan.

Pada akhirnya, rasa penasaran yang tinggi itu membuat mereka tak kunjung pergi tidur karena khawatir akan melewatkan sesuatu yang hebat.

Cobalah ciptakan situasi nyaman jelang tidur. Jika ada suara-suara yang mengganggu, cobalah putar musik-musik menenangkan untuk meredam suara itu sehingga rasa penasaran anak berkurang.

Baca juga: 5 Cara untuk Ibu Baru agar Bisa Atur Waktu Tidur

5. Takut

Seringkali rasa takut juga menjadi alasan si kecil enggan tidur. Misalnya, takut muncul monster dari kolong tempat tidur atau lemari, suara gonggongan anjing di luar rumah atau truk besar yang lewat. Ini disebabkan kecerdasan dan imajinasi aktif yang biasa muncul pada usia anak-anak.

6. Tidak memiliki rutinitas tidur yang menyenangkan

Itulah mengapa penting bagi orangtua untuk menciptakan rutinitas tidur yang menyenangkan. "Menyenangkan" di sini artinya sesuatu yang bisa diprediksi oleh anak dan memng mereka nantikan. Misalnya, sesi membaca cerita atau menggambar bersama ibu.

7. Ingin bersama orangtua

Malam yang sunyi, sepi dan gelap seringkali menjadi kondisi dimana anak tidak nyaman berpisah dengan orangtua. Ketika berada pada situasi tersebut, anak-anak seringkali ingin bersama orang yang paling mereka sayangi dan orang yang membuat mereka merasa aman. Jika disuruh memilih apakah mau tidur sendiri atau ditemani, mereka pasti akan memilih opsi kedua.

Solusi anak enggan pergi tidur

Terkadang orangtua tak memiliki waktu banyak untuk anak-anaknya. Padahal, rutinitas menemani anak tidur penting untuk mendekatkan orangtua dan anak.

Sama seperti membuka rekening bank, meluangkan waktu untuk menemani anak tidur adalah "investasi" bagi orangtua untuk memiliki fondasi hubungan yang baik dengan anak di masa mendatang.

Orangtua memiliki andil yang besar dalam menciptakan suasana tidur untuk anak dan membuat rutinitas tersebut menjadi momentum yang menyenangkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com