Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/05/2021, 08:41 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

"Beberapa budaya penyembuhan tradisional telah menggunakannya sebagai agen penenang untuk membantu mengatasi kelelahan, stres, dan kecemasan," terangnya.

Baca juga: 7 Khasiat Minyak Esensial untuk Kesehatan

2. Minyak melati

Manfaat minyak melati sangat luas. Namun, kualitas antidepresan, antibakteri, dan afrodisiaknya berada di urutan teratas.

Satu studi yang diterbitkan dalam Journal of Health Research menemukan bahwa melati yang diuapkan berpotensi memengaruhi sistem saraf otonom, meningkatkan saturasi oksigen darah, dan kewaspadaan.

Minyak esensial melati juga disebut-sebut bagus untuk kulit.

"Minyak melati membantu melembapkan kulit dan dikenal cukup lembut untuk membantu mengatasi eksim," jelas Dr Milosavljevic.

"Minyak ini juga dapat menenangkan orang-orang yang sulit tidur berkat kualitasnya yang menenangkan dan kemampuannya untuk meredakan kecemasan," tambahnya.

Baca juga: 9 Manfaat Bunga Melati untuk Kesehatan dan Cara Mengolahnya

3. Minyak lavender

Ilustrasi minyak lavendershutterstock Ilustrasi minyak lavender
Meskipun kita baru mengenal minyak esensial, mungkin ada banyak produk di rumah kita yang mengandung minyak lavender.

Sebagian besar dari kita menikmati aroma lavender yang menenangkan dan nenek moyang kita telah menggunakannya untuk tujuan pengobatan selama lebih dari 3.000 tahun.

"Seperti yang dibuktikan banyak orang, lavender adalah aroma yang menenangkan, yang dapat berguna dalam mengobati migrain, stres emosional, dan bahkan depresi," ungkap Dr Milosavljevic.

Satu studi yang diterbitkan dalam International Journal of Psychiatry in Clinical Practice menemukan bahwa selain mengurangi gejala depresi, mengonsumsi 80 mg kapsul lavender setiap hari berpotensi mengurangi kecemasan dan meningkatkan tidur nyenyak.

"Lavender memiliki dampak yang dipelajari dengan baik pada sistem saraf otonom, itulah sebabnya tumbuhan ini berfungsi sebagai pengobatan alami untuk insomnia," jelasnya.

Dia juga merekomendasikan kita meletakkan beberapa tetes minyak lavender di bantal untuk hasil terbaik.

Baca juga: 5 Manfaat Minyak Esensial Lavender untuk Redakan Kecemasan

4. Minyak roman chamomile

Ilustrasi bunga chamomile.UNSPLASH/CAROLYN V Ilustrasi bunga chamomile.
Roman chamomile merupakan ramuan obat kuno yang dipuji karena kualitasnya yang menenangkan, membuat rileks, dan meningkatkan kualitas tidur.

Minyak esensial roman chamomile jauh lebih kuat dan bahkan lebih mudah untuk dimasukkan ke dalam gaya hidup sehari-hari daripada secangkir teh.

Hal tersebut juga telah masuk ke dalam penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Evidence-Based Complementary and Alternative Medicine

Di mana, kombinasi minyak esensial roman chamomile, neroli, dan lavender memiliki lebih banyak potensi untuk mengurangi kecemasan pada pasien di unit perawatan intensif.

Baca juga: Benarkah Teh Chamomile Efektif Membantu Kita Tidur?

5. Minyak mawar

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com