Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/10/2021, 19:57 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber Dailymail

KOMPAS.com - Tren pakaian longgar atau oversized sepertinya masih diminati oleh  para perempuan, terutama yang ingin tampil lebih kasual namun tetap nyaman.

Pakaian longgar ternyata juga disukai oleh model asal Amerika Serikat, Bella Hadid, yang baru-baru ini terlihat mengenakan oversized Nike polo saat berjalan-jalan di Kota New York.

Gara-gara pakai baju oversized, wanita berusia 24 tahun itu malah disangka lupa memakai celana.

Bella Hadid Bella Hadid
Tetapi, alih-alih menjadi outfit yang aneh, penampilan Bella justru semakin menarik. Dia menjadikan pakaian oversized-nya itu menjadi sebuah dress yang sporty.

Ditambah, dia memakai kaus kaki panjang berwarna putih dan sepasang sneaker Salomon berwarna oranye yang cerah.

Bella juga selalu memberikan tampilan khasnya dengan cita rasa awal tahun 2000-an.

Untuk aksesori, dia menggunakan kacamata hitam retro dengan motif tortoise dari Christian Dior dan sepasang anting-anting hati emas yang halus.

Karir modeling Bella terus berjalan lancar meskipun dia tidak tampil di The Met Gala dan tidak tampil di catwalk di New York Fashion Week atau Milan Fashion Week.

Setelah ini, mungkin akan semakin banyak perempuan yang mengikuti tren pakaian longgar untuk dijadikan dress seperti yang dilakukan oleh Bella.

Baca juga: Tampilan Keren Bella Hadid, Pakai Jaket Kulit dan Kacamata Hitam

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber Dailymail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com