KOMPAS.com - Teh merupakan minuman yang digemari banyak orang karena nikmat disajikan dalam kondisi panas maupun dingin.
Minuman ini dinikmati di berbagai wilayah dengan ciri khasnya masing-masing. Di Indonesia saja, teh bisa disajikan dalam berbagai bentuk mulai dari teh tubruk sampai dicampur dengan kopi maupun susu.
Kebiasaan minum teh ternyata bukan hanya bermanfaat untuk memuaskan dahaga maupun lidah kita. Minuman ini juga terbukti memiliki banyak kegunaan positif untuk kesehatan termasuk mencegah penyakit berbahaya dan diet menurunkan berat badan.
Riset yang diterbitkan dalam European Journal of Preventive Cardiology menyebutkan, orang yang teratur minum teh berisiko lebih rendah mengalami penyakit kardiovaskular aterosklerotik atau meninggal sebelum waktunya karena penyebab apa pun, terutama stroke.
Baca juga: 5 Manfaat Teh Hijau untuk Wajah dan Kulit yang Sehat
"Hasilnya menunjukkan konsumsi teh dapat dianggap sebagai perilaku gaya hidup yang mempromosikan kesehatan secara keseluruhan," tulis Vanessa Bianconi, seorang peneliti di University of Perugia, Italia soal fakta tersebut, dikutip dari laman Today.
Kemampuan teh untuk menurunkan tekanan darah kemungkinan menjadi alasan minuman tersebut dapat mengurangi risiko kematian akibat stroke.
Dikatakan pula jika teh, khususnya teh hijau, merupakan sumber yang kaya akan flavonoid, senyawa bioaktif yang dapat mengurangi stres oksidatif, meredakan peradangan, dan memberikan manfaat kesehatan lainnya.
Baca juga: Melihat Manfaat Berbagai Jenis Teh, Mana yang Cocok bagi Kita?
Penelitian lainnya juga menunjukkan teh dapat membantu melindungi gigi, organ jantung dan melindungi kanker. Selain itu, kebiasaan minum teh setiap hari juga membantu tubuh mendapatkan asupan cairan yang memadai.
Meski demikian, jenis teh yang kita minum juga memberikan dampak berbeda.
Semua teh non-herbal dibuat dari daun tanaman Camellia sinensis. Lamanya waktu pemrosesan daun menentukan jenis teh yang kita nikmati termasuk teh hijau, hitam, atau oolong.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.