KOMPAS.com - Setiap pasangan tentu akan mengalami pasang surut dalam kehidupan asmara mereka.
Tidak peduli seberapa besar pengertian yang kamu dan pasangan miliki, ada saja momen di mana kita berdua akan terlibat konflik atau perselisihan.
Satu studi yang dibuat oleh aplikasi Couply belum lama ini menunjukkan adanya tiga masalah umum yang sering dialami pasangan.
Hasil itu didapat dari 1.000 peserta yang ditanyai seputar tantangan terbesar yang mereka hadapi dalam hubungan mereka.
Baca juga: 3 Hambatan dari Hubungan Percintaan Introvert-Ekstrovert
Tiga masalah umum yang dimaksud dalam studi meliputi masalah komunikasi (56 persen), kurangnya waktu berkualitas (37 persen), dan masalah kesehatan mental (35 persen).
Para pakar menjelaskan lebih lanjut ketiga masalah ini, serta langkah yang dapat ditempuh sebagai solusinya.
Banyak orang memiliki cara dan kebiasaan berbeda dalam berkomunikasi.
Kita memerlukan kesabaran dan rasa hormat untuk mengetahui bagaimana seseorang yang terlibat dalam komunikasi mau mendengarkan dan berbagi.
Deanna Shahady, terapis hubungan di Couply, mengatakan salah satu alasan pasangan menghadapi masalah komunikasi ada kaitannya dengan sesuatu yang mereka atur.
"Akar masalahnya sering kali adalah stiuasi di mana seseorang tidak memertimbangkan orang lain," ujarnya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.