Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bosan Minum Air Putih Biasa? Infused Water Bisa Jadi Solusi

Kompas.com - 11/08/2022, 11:42 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber Eat This

Satu mentimun mengandung sekitar 38,3 gram air. Kandungan airnya yang tinggi membuat kita merasa kenyang.

Karena jumlah kalori dalam mentimun terbilang rendah, buah ini cocok dijadikan camilan bagi mereka yang mau mengelola berat badan.

Pada studi yang diterbitkan dalam jurnal Nutrients, mengonsumsi makanan dengan kepadatan energi yang lebih rendah --seperti mentimun-- dikaitkan dengan penurunan berat badan.

Baca juga: 5 Manfaat Luar Biasa dari Kebiasaan Makan Mentimun

3. Daun mint

"Daun mint mengandung sifat anti-inflamasi dan juga dapat menenangkan gangguan pencernaan dan menekan nafsu makan," catat Young.

Studi yang dipublikasikan dalam jurnal Evidence-Based Complementary and Alternative Medicine meneliti peran daun mint dalam pengobatan dan pencegahan obesitas.

Para peneliti menyimpulkan, daun mint memiliki kemampuan antioksidan kuat yang dapat membantu pengobatan dan pencegahan obesitas.

Infused water dengan daun mint pasti memberikan kesegaran disertai banyak manfaat.

4. Apel dan buah beri

Apel dan buah beri memiliki rasa yang lezat. Keunggulan lainnya, buah-buahan tersebut juga menjadi kombinasi yang pas saat ditambahkan ke air putih sebagai infused water.

Young menjelaskan, apel dan buah beri tinggi serat dan rendah kalori --cocok dijadikan buah untuk mengurangi berat badan.

Satu porsi bluberi mengandung 3,6 gram serat atau 14 persen dari asupan harian yang direkomendasikan.

Sedangkan, satu porsi apel memiliki kandungan 2,6-3 gram serat atau 10-11 persen dari angka kecukupan gizi harian.

Makanan kaya serat dicerna lebih lambat daripada makanan yang rendah serat. Itu artinya, mengonsumsi buah apel dan buah beri akan membuat kita merasa kenyang lebih lama.

Baca juga: 10 Cara Mudah Membiasakan Diri Minum Air Lebih Banyak

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com