Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/08/2022, 07:05 WIB
Anya Dellanita,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

  • Uji keramik

Cara mengecek cincin tunangan emas asli berikutnya adalah dengan memanfaatkan piring keramik tanpa glasir.

Baca juga: Intip Cincin Tunangan Para Selebritas, dari J.Lo hingga Megan Fox

Caranya pun mudah, kita hanya perlu menggosokkannya ke permukaan piring.

Jika bekas di piring berwarna emas, maka cincin itu terbuat dari emas asli. Namun jika bekasnya berwarna hitam, itu adalah cincin emas palsu.

  • Bekas di kulit

Faktanya, cincin tunangan yang terbuat dari emas palsu dapat meninggalkan bekas di kulit.

Cincin yang terbuat dari perak akan meninggalkan bekas hitam, sementara cincin perunggu akan meninggalkan bekas berwarna hijau di kulit.

Jadi, jika terlihat ada perubahan warna pada cincinmu, artinya cincin tunanganmu bukanlah emas murni.

  • Mengigitnya

Seperti dalam film, kita sebenarnya dapat menggigit cincin emas untuk mengecek keasliannya.

Namun perlu diingat, emas 24 karat asli sebenarnya cukup lunak, sehingga bisa menyisakan bekas gigitan jika kita menggigitnya.

Jadi, sebaiknya carilah cara lain.

Baca juga: Ikuti Jejak Victoria Beckham, Nicola Peltz Upgrade Cincin Tunangan

  • Menenggelamkannya

Terakhir, kita bisa menguji keaslian cincin tunangan emas kita dengan menenggelamkanya dalam sebuah toples transparan berisi air.

Jika cincin langsung tenggelam dan jatuh ke dasar toples, artinya cincin tunangan kita terbuat dari emas asli.

Ya, karena kepadatannya, semua yang berbahan dasar emas memang tidak bisa mengapung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com