Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manfaat Mengonsumsi Kulit Salmon dan Cara Memasaknya

Kompas.com - Diperbarui 09/02/2023, 09:26 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Manfaat mengonsumsi kulit salmon

Kulit salmon kaya akan nutrisi yang telah dikaitkan dengan beberapa manfaat kesehatan yang serius.

Seperti dikutip dari Taste of Home, salmon memiliki kandungan asam lemak omega-3 yang tinggi.

Lemak baik ini dapat menurunkan risiko penyakit jantung dan kondisi kronis lainnya.

Salmon yang hidup di air laut yang dingin biasanya tinggi asam lemak omega-3, karena kulitnya membutuhkan konsentrasi lemak yang tinggi untuk menjaganya tetap hangat.

Baca juga: Generasi Terbaru DNA Salmon Lebih Efektif dan Minim Titik Suntikan

Sebuah studi di Marine Drugs menemukan, mengonsumsi kulit salmon dapat membantu mengobati diabetes tipe 2 dan meningkatkan penyembuhan luka.

Mengonsumsi makanan yang kaya akan asam lemak omega-3 juga diketahui dapat membantu mencegah beberapa jenis kanker.

Cara memasak kulit salmon

Memasak kulit salmon mungkin terdengar rumit dan sulit karena kulitnya mudah menjadi lembek atau kurang renyah.

Hal ini biasanya menjadi masalah saat kita memasaknya dengan cara merebus atau mengukusnya.

Jangan ragu untuk membiarkan kulitnya tetap ada saat kita memanggang salmon karena itu akan melindungi dagingnya agar tidak gosong.

Baca juga: Manfaat Suntik DNA Salmon untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

Di samping itu, kita juga bisa mencoba resep lain dari kulit salmon dengan membuatnya menjadi salmon bacon.

Untuk membuatnya, mulailah dengan memisahkan kulit dari daginya dan memotongnya menjadi potongan-potongan yang tidak terlalu kecil.

Kemudian panaskan sedikit minyak goreng dalam wajan dengan api sedang.

Setelah minyak panas, masukkan potongan kulit salmon ke dalam wajan dan balikkan sesering mungkin agar tidak gosong.

Jika kulit sudah terlihat matang dan renyah, angkat dan letakkan di atas piring yang sudah dilapisi tisu dapur.

Selanjutnya bumbui kulit salmon dengan sedikit garam dan merica sebelum dihidangkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com