Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Koleksi Anyar Didi Budiardjo yang Terinspirasi Paris Era 80-an

Kompas.com - 22/07/2023, 06:29 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

"Jadi, generasi selanjutnya perlu catch up untuk mengetahui perjalanan fesyen dari masa ke masa," jelas Didi.

Serapan gaya berpakaian dari Lady Diana, Madonna, hingga Grace Jones, juga ditampilkan di sejumlah gaun berupa unsur off shoulder, big shoulder, dan vest.

Ada pun salah satu karakter Didi Budiardjo yang tidak hilang dalam koleksi Cafe Society adalah pemilihan bahan-bahan yang mewah, serta bahan vintage dari koleksi pribadi.

Pada kesempatan ini, Didi turut mengundang 100 siswa dari berbagai sekolah mode di Jakarta dan sekitarnya untuk menyaksikan gelaran Cafe Society.

Harapannya, peragaan busana ini dapat menjadi semangat bagi para siswa sekolah mode sebagai generasi muda penerus perjuangan fesyen Indonesia dan memacu mereka untuk mendapatkan inspirasi maupun motivasi dalam menggapai impiannya.

Bagi Didi, menonton peragaan busana juga menjadi hal yang paling ia tunggu sebagai pemacu adrenalin dan semangat dalam dirinya untuk menghasilkan karya terbaiknya.

Baca juga: Rekam Jejak Didi Budiardjo di Industri Mode Indonesia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com